Berita

Roadshow Nasional: Energi untuk Negeri yang digelar Future Mind Indonesia di Digra Coffee, Cilandak, Jakarta Selatan, pada Selasa, 15 Juli 2025/Ist

Nusantara

Future Mind Indonesia Ajak Pemuda Songsong Indonesia Emas 2025

RABU, 16 JULI 2025 | 23:42 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Future Mind Indonesia menggelar Roadshow Nasional: Energi untuk Negeri di Digra Coffee, Cilandak, Jakarta Selatan pada Selasa, 15 Juli 2025. Talkshow bertajuk “Subsidi Tepat Sasaran Menuju Indonesia Emas 2045” ini menjadi ajang diskusi lintas sektor, menghadirkan pemuda, akademisi, hingga perwakilan pemerintahan.

Sekretaris Jenderal Pemuda Nusantara, Imam R. Nasution, menyampaikan bahwa kebijakan subsidi harus berorientasi pada keadilan sosial. 

“Kita harus memastikan subsidi negara benar-benar menyentuh masyarakat lapisan bawah, bukan justru terserap oleh golongan atas,” ujar Imam dalam keterangan yang diterima redaksi, Rabu malam, 16 Juli 2025.


Sementara itu, Staf Khusus Menteri KP2MI, Bintang Wahyu Saputra yang diwakili Awaluddin menyampaikan pentingnya memperhatikan kebutuhan energi para pekerja migran dan keluarganya. 

“Subsidi energi juga berdampak besar pada diaspora Indonesia di luar negeri, khususnya dari aspek remitansi dan biaya hidup keluarga mereka di tanah air,” ujar dia.

Diskusi berlangsung interaktif dengan dipandu moderator Farhan Fauzan dan host Shevli Marcella. Para peserta yang hadir menunjukkan antusiasme tinggi, terutama saat sesi tanya jawab dibuka.

Kegiatan ini merupakan bagian dari rangkaian roadshow nasional Future Mind Indonesia, yang bertujuan mendorong literasi energi dan kebijakan yang tepat sasaran demi menyongsong visi Indonesia Emas 2045.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya