Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo menghadiri penanaman jagung Polri di lahan Perhutanan Sosial, Hutan Selo Lestari, Grobogan, Jawa Tengah/Net

Politik

Pengamat: Kapolri Role Model dalam Ketahanan Pangan Nasional

KAMIS, 10 JULI 2025 | 15:55 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Aksi nyata Polri yang gencar menanam jagung secara serentak kuartal III yang tersebar di 36 wilayah Indonesia demi mewujudkan ketahanan pangan nasional, mendapat apresiasi.

"Yang dilakukan Kapolri beserta jajarannya sesuai dengan misi besar Asta Cita Presiden Prabowo Subianto dalam rangka mewujudkan swasembada pangan menuju Indonesia Emas 2045,” kata analis politik dan pemerhati sosial, Nasky Putra Tandjung dalam keterangannya, Kamis 10 Juli 2025

Berdasarkan data, Polri melaksanakan penanaman jagung kuartal III di lahan seluas 795.339,53 hektare yang tersebar di 36 wilayah Indonesia. 


Per 8 Juli 2025 secara nasional, penanaman jagung menyasar lahan seluas 168.432,23 hektare. Jumlah ini terdiri atas lahan perhutanan sosial yang sudah ditanami seluas 117.510,29 hektare, lahan produktif 48.082,4 hektare, serta 2.839,54 hektare lahan perhutanan sosial. Serta 431.233,36 hektare di antaranya sudah ditanami dan sisanya menunggu penanaman secara bertahap.

Tidak hanya itu, Polri juga sudah membangun 18 gudang pangan Polri di 12 provinsi dengan total kapasitas penyimpanan mencapai 18.000 ton. 

Selanjutnya, Polri juga menggandeng koperasi dan Koperasi Desa Merah Putih dalam upaya pembiayaan, distribusi, serta penyimpanan hasil panen jagung. Hal itu sebagai bagian dari strategi hilirisasi pertanian jagung.

"Aksi Polri ini membuat optimis bisa mewujudkan cita-cita Indonesia menjadi produksi lumbung pangan dunia,” kata Nasky. 

Nasky menambahkan, ketahanan pangan bukan lagi sekadar isu pertanian atau ekonomi semata, melainkan dasar bagi stabilitas social ekonomi dan kedaulatan bangsa.

“Dalam kondisi dinamika geopolitik global tak menentu saat ini, peran Polri dalam ketahanan pangan bukan hanya bersifat reaktif terhadap kriminalitas, tetapi juga proaktif dalam mendukung stabilitas dan kedaulatan pangan Indonesia,” kata Nasky.

Nasky melihat kepemimpinan Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sangat progresif dan visioner. Polri berhasil bertransformasi serta adaptif sesuai tantangan dan perkembangan zaman. 

"Kapolri layak dinobatkan sebagai figur agent of change and role model untuk ketahanan pangan nasional 2025,” kata Nasky.

Nasky menyinggung kembali pernyataan Presiden Prabowo Subianto, yang menyebut Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai salah satu tokoh patriotik dalam mendukung visi besar swasembada pangan nasional sesuai dengan asta cita Presiden ternyata benar-benar terbukti dilapangan.

“Pengakuan Presiden Prabowo tersebut sangat tepat dan mencerminkan bukti nyata prestasi dan dedikasi Kapolri kepada masyarakat dan NKRI,” pungkas Nasky.



Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Bukti cuma Sarjana Muda, Kok Jokowi Bergelar Sarjana Penuh

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:00

RH Singgung Perang Bubat di Balik Sowan Eggi–Damai ke Jokowi

Jumat, 09 Januari 2026 | 20:51

UPDATE

Pernyataan Eggi Sebut Akhlak Jokowi Baik jadi Bulan-bulanan Warganet

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:40

Senyum Walikota Madiun

Selasa, 20 Januari 2026 | 01:19

Rapim Kemhan-TNI 2026 Tekankan Sishankamrata sebagai Kekuatan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:55

Legislator PKS Dorong Penyaluran KUR Pekerja Migran Tepat Waktu

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:35

Digiring ke Gedung KPK, Walikota Madiun Malah Minta Didoakan

Selasa, 20 Januari 2026 | 00:20

Bencana Menerjang, BUMN Datang

Senin, 19 Januari 2026 | 23:55

Polisi Bongkar Clandestine Lab Tembakau Sintetis Senilai Rp2 Miliar

Senin, 19 Januari 2026 | 23:37

Mantan Jubir KPK Ali Fikri Raih Gelar Doktor Hukum Unair

Senin, 19 Januari 2026 | 23:11

Napi Bebas Pakai Gawai di Lapas Bukan Kelalaian Biasa

Senin, 19 Januari 2026 | 23:02

Walikota Madiun Maidi Dkk Tiba di Gedung KPK, Sebagian Lewat Belakang

Senin, 19 Januari 2026 | 22:46

Selengkapnya