Berita

Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan/RMOLJabar

Nusantara

Farhan akan Aktifkan Kembali Bus Sekolah Warisan Ridwan Kamil

RABU, 04 JUNI 2025 | 09:27 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Puluhan bus sekolah dan Trans Metro Bandung (TMB) milik Pemkot Bandung terbengkalai di halaman Kantor Dinas Perhubungan, Kelurahan Rancabolang, Kecamatan Gedebage, Kota Bandung. Bus sekolah tersebut diluncurkan Ridwan Kamil saat menjabat sebagai Wali Kota Bandung pada 30 Desember 2013.

Puluhan bus tersebut kondisinya memprihatinkan beberapa dibiarkan terlalu lama terparkir. Sebagian lainnya bahkan terkena genangan air saat hujan deras melanda.

Menanggapi hal tersebut, Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, menyatakan pihaknya akan melakukan peninjauan menyeluruh terhadap layanan bus sekolah, khususnya bersama Dinas Perhubungan.


"Kemarin memang ada kendala. Beberapa bus terlalu lama diparkir dan sebagian terkena banjir. Ini akan kami evaluasi," kata Farhan, Rabu 4 Juni 2025.

Ketika ditanya soal kemungkinan mengoperasikan kembali bus-bus tersebut, Farhan belum bisa memberi kepastian penuh. 

Namun Farhan membuka peluang untuk mengaktifkan layanan bus sekolah itu lagi, dengan syarat seluruh aspek teknis dan anggaran diperhitungkan secara matang.

"Sekarang belum semua armada beroperasi penuh, ada beberapa unit yang masih tidak operasional. Akan kami cek dulu," kata Farhan.

Menurut Farhan, jika layanan bus sekolah dan TMB akan kembali dijalankan, Pemkot Bandung harus terlebih dahulu menghitung ulang seluruh kebutuhan pendukungnya.

"Ya, kemungkinan besar akan diaktifkan kembali. Tapi kita perlu menghitung ulang anggaran, termasuk biaya perbaikan, perawatan, serta honor pengemudi," kata Farhan dikutip dari RMOLJabar.

Berdasarkan data Dishub Kota Bandung, terdapat 36 unit bus sekolah dengan rincian 14 unit sudah dilelang, lima beroperasi, 16 rusak berat, dan satu unit merupakan hibah dari Pomdam.

Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Enam Pengusaha Muda Berebut Kursi Ketum HIPMI, Siapa Saja?

Kamis, 22 Januari 2026 | 13:37

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

UPDATE

Energi Bersih Semakin Diminati Sektor Industri dan Bisnis

Jumat, 23 Januari 2026 | 20:09

Relawan Bara JP Hapus Nama Jokowi

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:52

Pengelola Apartemen Jakarta Utara Bantu Polisi Putus Rantai Peredaran Narkoba

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:24

Produk Warga Binaan Didorong Masuk Kopdes Merah Putih

Jumat, 23 Januari 2026 | 19:01

Wamenkomdigi Tegaskan Jaringan di Sumbar dan Sumut Hampir Pulih 100 Persen

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:52

Sinergi untuk Akselerasi, Bank Mandiri Dorong Penguatan Ekonomi Kerakyatan dan UMKM

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:45

Raja Maroko Puji Soliditas Nasional di Piala Afrika 2025

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:27

Iran Batasi Akses Internet demi Putus Komando Teroris Asing ke Perusuh

Jumat, 23 Januari 2026 | 18:05

Kasus Kuota Haji: Dito Ariotedjo Ungkap hanya Ditanya Satu Pertanyaan Soal Fuad Hasan

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:59

Kongres XXII: Sujahri-Amir Tidak Sah Pimpin GMNI

Jumat, 23 Januari 2026 | 17:43

Selengkapnya