Berita

Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi/Ist

Bisnis

Pemanfaatan Teknologi Kunci Utama Kemajuan Koperasi

SELASA, 29 APRIL 2025 | 14:58 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Seluruh koperasi di Indonesia didorong untuk mulai menata ulang pengelolaan koperasinya dengan basis teknologi informasi (TI). 

Menurut Menteri Koperasi Budi Arie Setiadi, koperasi yang enggan melakukan transformasi layanannya dengan teknologi akan ketinggalan zaman. 

"Digitalisasi menjadi elemen kunci dalam memajukan koperasi di Indonesia. Oleh karena itu Kementerian Koperasi terus mendorong modernisasi koperasi melalui teknologi untuk meningkatkan efisiensi dan memperluas layanan," kata Budi saat membuka Rapat Anggota Tahunan (RAT) Koperasi Astra di Jakarta, Selasa 29 April 2025.


Menkop berharap koperasi dapat mengakselerasi transformasi usahanya secara menyeluruh mulai dari penguatan SDM, inovasi berkelanjutan hingga pembentukan budaya organisasi yang adaptif dan kolaboratif. 

Dia menilai Koperasi Astra sebagai koperasi karyawan PT Astra International Tbk telah sukses memanfaatkan teknologi untuk menunjang bisnisnya. 

"Saya mencermati bahwa Koperasi Astra menjadi salah satu koperasi karyawan yang sukses dan berkelanjutan dalam konteks ekonomi nasional," jelasnya.

Berkat teknologi tersebut kini Koperasi Astra telah menorehkan aset hingga 1,46 triliun dengan volume usaha mencapai Rp113,34 miliar atau naik 3,78 persen.

Di sisi lain Sisa Hasil Usaha (SHU) bersih Koperasi Astra mencapai Rp73 miliar, tumbuh naik 15,48 persen. Dengan anggota sebanyak 64.950 orang, koperasi ini terus berkembang pesat dan menjadi salah satu koperasi terbesar di Indonesia.

"Keberadaan koperasi seperti ini sangat strategis karena bukan hanya sebagai sarana kesejahteraan anggota tetapi juga pendorong pertumbuhan ekonomi yang inklusif dan berkeadilan," tandas Budi Arie.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya