Berita

Kuasa Usaha Kedutaan Besar Republik Islam Pakistan untuk Indonesia Roshan Lal saat menyampaikan pidato di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat/RMOL

Politik

Rayakan 75 Tahun Hubungan Diplomatik

Perdagangan Pakistan-Indonesia Tembus Rp67 Triliun

SELASA, 29 APRIL 2025 | 01:03 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Hubungan diplomatik antara Pakistan dan Indonesia memasuki usia ke-75 tahun.

Momentum ini dirayakan pada Senin 29 April 2025, sebagai wujud persahabatan yang dibangun oleh para pendiri bangsa, Quaid-e-Azam Muhammad Ali Jinnah dan Presiden Sukarno. Acara tersebut sekaligus merayakan Hari Nasional Pakistan ke-85.

Kuasa Usaha Kedutaan Besar Republik Islam Pakistan untuk Indonesia Roshan Lal mengatakan, hubungan kedua negara terus menguat dalam berbagai sektor, mulai dari perdagangan, pendidikan, pertahanan, hingga kerja sama budaya.


“Kedua negara tengah menjajaki peluang baru untuk perdagangan dan investasi. Perdagangan bilateral kami yang mencapai lebih dari 4 miliar Dolar AS (Rp67 triliun) merupakan buktinya,” kata Roshan di Hotel Borobudur, Jakarta Pusat.

Selain perdagangan, kerja sama pertahanan juga menjadi fokus penting. Sejumlah kapal Angkatan Laut Pakistan dalam beberapa tahun terakhir melakukan kunjungan kehormatan ke pelabuhan Indonesia, serta berpartisipasi dalam latihan multinasional seperti AMAN di Karachi dan Latihan Komodo di Bali.

Di tingkat internasional, kedua negara turut memperkuat kolaborasi melalui berbagai forum multilateral seperti Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB), Organisasi Kerja Sama Islam (OKI), D-8, dan ASEAN. 

Roshan menekankan, Pakistan sebagai Mitra Dialog Sektoral tertua ASEAN berharap dapat memperluas kemitraan dengan Indonesia di masa mendatang.

“Kami sangat menghargai dukungan berkelanjutan dari Indonesia, dan kami tetap berkomitmen untuk membangun persahabatan historis kami demi masa depan bersama,” kata Roshan.

Dalam pernyataannya, Roshan juga menyampaikan harapannya agar Presiden Prabowo Subianto dapat berkunjung ke Pakistan. 

“Kami sangat menantikan kunjungan Presiden Indonesia ke Pakistan. Kunjungan ini tidak diragukan lagi akan mempererat hubungan bilateral kami dan membuka jalan baru untuk kolaborasi di berbagai sektor,” pungkas Roshan.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya