Berita

Presiden ke-3 RI BJ Habibie/Ist

Politik

BJ Habibie Diusulkan jadi Pahlawan Nasional

SENIN, 28 APRIL 2025 | 21:41 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Manifest Juang Indonesia (Maju Indonesia) dengan penuh hormat mengajukan, Presiden ke-3 RI BJ Habibie untuk dianugerahi gelar Pahlawan Nasional. 

Pengajuan ini didasari oleh kontribusi luar biasa beliau dalam pembangunan bangsa, khususnya dalam bidang teknologi, sumber daya manusia, dan demokrasi.

BJ Habibie dikenal sebagai Bapak Teknologi Indonesia yang meletakkan fondasi penting bagi kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi nasional. 


Pria asal Sulawesi Selatan itu telah memperjuangkan pengembangan sumber daya manusia berkualitas agar bangsa Indonesia mampu mandiri dan bersaing secara global. 

“Pemikirannya tentang teknologi modern, yang kemudian dikenal dengan istilah "Habibienomic", diyakini dapat mengubah Indonesia menjadi negara maju dan melesat,” ujar Ketua Umum Maju Indonesia, Ridwan Mukhtar dalam keterangannya, Senin, 28 April 2025.

Menurut dia, pengembangan Sumber Daya Manusia (SDM Unggul), Habibie menekankan pentingnya penguasaan teknologi oleh anak bangsa sebagai kunci kemajuan Indonesia, bukan hanya mengandalkan teknologi asing.

“Kemajuan Ilmu Pengetahuan dan Teknologi. Beliau mendorong semangat percaya diri dan inovasi di bidang Iptek, memberikan inspirasi bagi generasi muda untuk berkarya demi bangsa,” jelasnya.

Menurutnya, dengan semangat kemajuan, Reformasi dan Demokratisasi menjadikan Habibie sukses mendorong iklim berbangsa dan bernegara. 

“Beliau sukses membangun sistem demokrasi yang egaliter, dengan asas keterbukaan di dalam menentukan pilihan kepada seorang pemimpin. Di masa kepemimpinannya, Habibie memprakarsai pemilu yang jurdil dan demokratis serta pembentukan Komisi Pemilihan Umum (KPU) sebagai lembaga penyelenggara pemilu yang independen, untuk memperkuat fondasi demokrasi di Indonesia,” bebernya.

Lanjut Ridwan, pemberdayaan ekonomi nasional melalui kebijakan restrukturisasi dan privatisasi BUMN, Habibie berupaya meningkatkan daya saing perusahaan nasional dan mengurangi ketergantungan pada utang luar negeri.

“Maju Indonesia meyakini bahwa jasa dan perjuangan BJ Habibie sangat layak untuk diakui secara resmi sebagai Pahlawan Nasional. Beliau tidak hanya memimpin bangsa di masa krisis, tetapi juga memberikan warisan pemikiran dan tindakan yang berkelanjutan dalam membangun Indonesia maju, mandiri, dan berdaulat,” tegasnya.

Usulan BJ Habibie ini berdasarkan hasil telaah para Maju Indonesia, diantaranya Mohammad Radius Anwar, Ridwan Mukhtar, Heru Santoso Leriadi, Achmad Ismail dan Andre Stevanus dinilai layak menyandang sebagai Pahlawan Nasional

“Dengan segala hormat, kami mengajukan permohonan kepada Pemerintah Republik Indonesia untuk memberikan gelar Pahlawan Nasional kepada Bapak BJ Habibie sebagai bentuk penghargaan atas dedikasi dan jasa-jasanya yang luar biasa bagi bangsa dan negara,” pungkasnya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Andre Rosiade Sambangi Bareskrim Polri Usai Nenek Penolak Tambang Ilegal Dipukuli

Senin, 12 Januari 2026 | 14:15

Cuaca Ekstrem Masih Akan Melanda Jakarta

Senin, 12 Januari 2026 | 14:10

Bitcoin Melambung, Tembus 92.000 Dolar AS

Senin, 12 Januari 2026 | 14:08

Sertifikat Tanah Gratis bagi Korban Bencana Bukti Kehadiran Negara

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

KPK Panggil 10 Saksi Kasus OTT Bupati Lampung Tengah Ardito Wijaya

Senin, 12 Januari 2026 | 14:03

Prabowo Terharu dan Bangga Resmikan 166 Sekolah Rakyat di Banjarbaru

Senin, 12 Januari 2026 | 13:52

Kasus Kuota Haji, Komisi VIII Minta KPK Transparan dan Profesional

Senin, 12 Januari 2026 | 13:40

KPK Periksa Pengurus PWNU DKI Jakarta Terkait Dugaan Korupsi Kuota Haji

Senin, 12 Januari 2026 | 13:12

Prabowo Tinjau Sekolah Rakyat Banjarbaru, Ada Fasilitas Smartboard hingga Laptop Persiswa

Senin, 12 Januari 2026 | 13:10

Air Naik hingga Sepinggang, Warga Aspol Pondok Karya Dievakuasi Polisi

Senin, 12 Januari 2026 | 13:04

Selengkapnya