Berita

Anggota Komisi C DPRD Jakarta, Hardiyanto Kenneth, meninjau langsung jalan rusak di Flyover Jalan S. Parman, Grogol Petamburan, Jakarta Barat, Rabu malam 23 April 2025/RMOL

Politik

Anggota DPRD DKI Tinjau Jalan Rusak di Flyover Grogol yang Kerap Sebabkan Kecelakaan

KAMIS, 24 APRIL 2025 | 00:42 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Jalan rusak di flyover Jalan S Parman, Jakarta Barat, ditinjau anggota Komisi C Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Jakarta, Hardiyanto Kenneth, pada Rabu malam 23 April 2025.

Saat melintas di lokasi, politikus PDIP ini turun serta berjalan dari arah Latumenten menuju Tomang untuk melihat langsung jalan yang rusak. Kenneth berjalan di bekas tambalan yang menganga yang membahayakan pengendara yang melintas.

"Apa yang menjadi dasar saya ke sini laporan masyarakat. Jadi pas kebetulan saya lewat sini ternyata benar jalannya rusak," kata Kenneth di lokasi, Rabu malam, 23 April 2025.


Usai meninjau jalan rusak, Kenneth pun menghubungi pihak Bina Marga untuk segera ditindaklanjuti.

Hal ini dirasa perlu karena dari laporan yang diterima, jalan rusak ini telah menyebabkan korban, khususnya pengendara roda dua.

"Pada pemerintahan Pak Gubernur Pramono ini, saya tidak mau ke depan jalan raya tidak tertata dengan baik, tidak terpelihara dengan baik. Apalagi ini kan jalan utama, jalan protokol," ucap Kenneth.

"Saya akan melakukan pengawasan di wilayah lain tidak hanya di Jakarta Barat, tapi di Jakarta Utara, Jakarta Timur, Jakarta Selatan," sambungnya.

Sementara itu, Ketua Sub Kelompok Pemeliharaan Jalan dan Jembatan Bidang Jalan dan Jembatan Dinas Bina Marga Jakarta, Benny menyampaikan, pihaknya akan melakukan perbaikan jalan ini dengan cara dibongkar dan diaspal ulang.

"Jadi ini jalan rusak di sini sudah masuk perencanaan, ini akan kami bongkar ulang, ini bakal lebih rapi lagi, mungkin di bulan keenam perbaikan tuntasnya," jelas Benny.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

Komisi III DPR Sambut KUHP dan KUHAP Baru dengan Sukacita

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:12

Bea Keluar Batu Bara Langkah Korektif Agar Negara Tak Terus Tekor

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:08

Prabowo Dua Kali Absen Pembukaan Bursa, Ini Kata Purbaya

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:07

Polri Susun Format Penyidikan Sesuai KUHP dan KUHAP Baru

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:06

Koalisi Permanen Mustahil Terbentuk

Jumat, 02 Januari 2026 | 14:01

Polri-Kejagung Jalankan KUHP dan KUHAP Baru Sejak Pukul 00.01 WIB

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:58

Tutup Akhir Tahun 2025 DPRD Kota Bogor Tetapkan Dua Perda

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:46

Presiden Prabowo Harus Segera Ganti Menteri yang Tak Maksimal

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:42

Bitcoin Bangkit ke Level 88.600 Dolar AS

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Berjualan di Atas Lumpur

Jumat, 02 Januari 2026 | 13:41

Selengkapnya