Berita

Pos pendakian Gunung Rinjani/Net

Nusantara

Gunung Rinjani Kembali Dibuka, Pendaki Diingatkan Patuhi Aturan dan Menjaga Alam

JUMAT, 04 APRIL 2025 | 01:40 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Kementerian Kehutanan (Kemenhut) memberi kabar gembira bagi para pecinta alam dan pendaki gunung yang rindu menikmati keindahan alam Gunung Rinjani, Nusa Tenggara Barat. Pasalnya, jalur pendakian Gunung Rinjani resmi kembali dibuka pada Kamis, 3 April 2025.

“Saya ingin memberikan kabar gembira bahwa pada tanggal 3 April, para pecinta alam, para pendaki gunung, dapat kembali menikmati keindahan Gunung Rinjani,” ujar Menteri Kehutanan (Menhut), Raja Juli Antoni, dalam keterangan resminya, Kamis 3 April 2025.

Jalur pendakian Gunung Rinjani sempat ditutup sejak 1 Januari 2025. Penutupan ini dilakukan berdasarkan peringatan dari Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) serta adanya pemulihan ekosistem di kawasan Gunung Rinjani.


“Setelah tiga bulan ada peringatan dari BMKG, tidak dapat naik, dan juga proses pemulihan ekosistem, maka sekali lagi pada tanggal 3 April para pecinta alam, para pendaki gunung dapat kembali menikmati keindahan Gunung Rinjani,” imbuhnya. 

Raja Antoni pun mengingatkan para pendaki untuk selalu mematuhi SOP pendakian dan mengikuti aturan dari pengelola Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR). 

“Mohon tetap tidak berkompromi terhadap keamanan dan keselamatan, ikuti terus perintah, aturan dari kawan-kawan kami di Taman Nasional Gunung Rinjani,” pesannya. 

Para pendaki pun diingatkan untuk tidak membuang sampah sembarangan. Seluruh pihak harus ikut menjaga keindahan alam Rinjani.

“Terakhir jangan lupa untuk membuang sampah pada tempatnya, jangan sampai Gunung Rinjani kita yang indah justru nanti terkenal karena gunungan sampah, akibat para pendaki nakal yang membuang sampah tidak pada tempatnya. Sekali lagi selamat mendaki Gunung Rinjani,” pungkasnya.

Pengumuman akan kembali dibukanya jalur pendakian Gunung Rinjani telah dilakukan sejak Maret 2025 lalu. Semua jalur pendakian resmi di Taman Nasional Gunung Rinjani (TNGR) dibuka. Yakni jalur Senaru, Torean, Sembalun, Timbanuh, Tetebatu, dan Aik Berik.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

Adik Kakak di Bekasi Ketiban Rezeki OTT KPK

Senin, 22 Desember 2025 | 17:57

UPDATE

BSI Tutup 2025 dengan Syukur dan Spirit Kemanusiaan

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:11

KUHP Baru Hambat Penuntasan Pelanggaran HAM Berat

Kamis, 01 Januari 2026 | 18:10

TNI AL Gercep Selamatkan Awak Speedboat Tenggelam di Perairan Karimun

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:58

BNPB Laporkan 1.050 Huntara Selesai Dibangun di Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:55

Indonesia Menjadi Presiden HAM PBB: Internasionalisme Indonesia 2.O

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:51

Prabowo Ungkap Minat Swasta Manfaatkan Endapan Lumpur Bencana Aceh

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:46

YLBHI: Pasal-pasal di KUHP Baru Ancam Kebebasan Berpendapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:39

Satgas Pemulihan Bencana Harus Hadir di Lapangan Bukan Sekadar Ruang Rapat

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:19

Saatnya Indonesia Mengubah Cara Mengelola Bencana

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Purbaya Klaim Ekonomi Membaik, Tak Ada Lagi Demo di Jalan

Kamis, 01 Januari 2026 | 17:11

Selengkapnya