Berita

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo dan Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto di Lampung/Ist

Presisi

Kapolri dan Panglima TNI Sambangi Rumah Korban Insiden Way Kanan

KAMIS, 27 MARET 2025 | 06:16 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Kapolri Jenderal Listyo Sigit Prabowo memberikan penghargaan Rekpro Bintara kepada Daff yang merupakan sepupu dari almarhum Briptu Anumerta M Ghalib Surya Ganta korban penembakan di lokasi perjudian sabung ayam di Way Kanan, Lampung.

Penghargaan itu diberikan Kapolri saat bertemu dengan pihak keluarga sebagai bentuk penghargaan di rumah keluarga almarhum Briptu Anumerta Ghalib yang terletak di wilayah Lampung Selatan, pada Rabu, 26 Maret 2025.

Dalam pertemuan itu, Kapolri datang bersama Panglima TNI Jenderal Agus Subiyanto. 


"Walaupun almarhum sudah tidak ada tapi beliau semua tetap keluarga besar kami dan tentunya kami akan selalu bersama dengan seluruh keluarga," kata Kapolri.

Dalam kesempatan yang sama, Sigit mengatakan dirinya dan Panglima telah mendengarkan seluruh harapan yang disampaikan oleh keluarga korban.

Kapolri pun berjanji memastikan akan berkomitmen mengusut tuntas kasus perjudian sabung ayam tersebut serta peristiwa penembakan yang terjadi di dalamnya.

"Saya dan Pak Panglima mendengarkan apa yang menjadi harapan keluarga dan kita akan melakukan proses penegakan hukum secara tuntas dari sisi saya dan dari sisi Panglima," tegas mantan Kabareskrim itu. 

Di sisi lain, jebolan Akpol 1991 itu juga menjamin akan menindak anggota Korps Bhayangkara yang terbukti terlibat dalam aksi perjudian sabung ayam tersebut. 

"Sama kita usut tuntas. Tugasnya Pak Kapolda untuk menghukum sesuai dengan pelanggaran yang dia lakukan," tegasnya lagi. 

Seperti diketahui, tiga polisi meninggal dunia usai ditembak anggota TNI saat menggerebek sabung ayam di Karang Manik, Negara Batin, Way Kanan, Lampung, pada Senin 17 Maret 2025 sekitar pukul 16.50 WIB. 

Ketiga polisi itu adalah Kapolsek Negara Batin Way Kanan AKP Anumerta Lusiyanto, Aipda Anumerta Petrus Apriyanto dan Briptu Anumerta M. Ghalib Surya Nanta.

Populer

Soal Ijazah Jokowi, Mahfud: yang Menuduh Ditangkap, yang Dituduh Belum Diadili

Rabu, 16 April 2025 | 16:46

Alumni UGM Malu Berat Citra Kampus Rusak Gegara Ulah Jokowi

Rabu, 16 April 2025 | 08:51

KPK Buka Peluang Tersangkakan Kakak Kandung Cak Imin

Minggu, 13 April 2025 | 10:06

Tinggalkan KPK, Irjen Rudi Setiawan Ditunjuk jadi Kapolda Jabar

Minggu, 13 April 2025 | 22:49

Microsoft Pecat Dua Insinyur yang Protes Penggunaan AI oleh Militer Israel

Senin, 14 April 2025 | 12:55

Jokowi Kini Disebut Lulusan Fakultas Kedokteran UGM

Kamis, 17 April 2025 | 08:48

Masih Berlangsung, KPK Geledah Rumah LaNyalla Mattalitti

Senin, 14 April 2025 | 14:56

UPDATE

Siapkan Kontrak Baru, Al Nassr Bakal Gaji Ronaldo Nyaris Rp4 Triliun

Kamis, 24 April 2025 | 06:00

Ribuan Hektare Tanah Adat Diserobot, Penyimbang Suku Lawang Taji MBPBR Lapor Polisi

Kamis, 24 April 2025 | 05:41

Ditahan Imbang Crystal Palace, Arsenal Permudah Liverpool untuk Juara

Kamis, 24 April 2025 | 05:22

Ratusan Petani Lamteng Desak Bupati Selesaikan Konflik Agraria

Kamis, 24 April 2025 | 04:59

KPU Tasikmalaya Upayakan Rekapitulasi PSU Rampung Hari Ini

Kamis, 24 April 2025 | 04:28

Warga Desak Walikota Tuntaskan Banjir Bandar Lampung

Kamis, 24 April 2025 | 03:57

Rekapitulasi PSU Pilkada Empat Lawang Rampung, Pleno KPU Digelar Hari Ini

Kamis, 24 April 2025 | 03:21

PEVS 2025 Dorong Pertumbuhan Kendaraan Listrik Nasional

Kamis, 24 April 2025 | 03:02

Jelang May Day, Kapolres Jombang Gelar Silaturahim dengan Serikat Buruh

Kamis, 24 April 2025 | 02:39

Dedi Mulyadi Terima Ancaman Pembunuhan, Pemprov Jabar Segera Lakukan Langkah Pengamanan

Kamis, 24 April 2025 | 02:18

Selengkapnya