Berita

Bendung Colo di Wonogiri, Jawa Tengah/Ist

Nusantara

Menteri PU Pastikan Bendung Colo Berfungsi Optimal Buat Irigasi

SELASA, 11 FEBRUARI 2025 | 01:39 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Menteri Pekerjaan Umum (PU), Dody Hanggodo memastikan Bendung Colo berfungsi optimal untuk mengairi lahan pertanian. Hal itu diungkapnya saat melakukan kunjungan ke Kabupaten Wonogiri, beberapa waktu lalu.

“Saya ingin membuat evaluasi karena merupakan daerah irigasi lama, mungkin perlu rehabilitasi. Kalau ada permasalahan sedimentasi kita akan pikirkan jalan keluarnya,” kata Dody dikutip Kantor Berita RMOLJateng, Senin malam, 10 Februari 2025.

Pada kesempatan itu, ia juga menyempatkan diri untuk mendengar aspirasi dari petani. 


“Petani mengeluhkan banyaknya penutupan atau ditutup cor pada saluran yang berada di depan perkantoran/pertokoan, sehingga mengurangi debit airnya. Untuk ini akan saya komunikasikan dengan kepala daerah, sebagai pemangku kebijakan wilayah,” bebernya.

Bendung Colo ini merupakan sumber air daerah irigasi Colo yang merupakan daerah irigasi lintas provinsi (Jawa Tengah dan Jawa Timur) yang pengelolaannya dilakukan oleh Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo, Direktorat Jenderal (Dirjen) Sumber Daya Air dengan luas areal baku 25.056 hektare (Ha) dan luasan fungsional sebesar 24.679 Ha.

Sedangkan Bendung Colo sendiri operasionalnya di bawah tanggung jawab Perum Jasa Tirta 1. Diketahui, sumber air Bendung Colo berasal dari Bendungan Serbaguna Wonogiri (Waduk Gajah Mungkur) yang dialirkan melalui 2 saluran induk yaitu saluran induk Colo Barat dan Colo Timur dengan total panjang irigasi sepanjang 240,37 km.

Bendung Colo merupakan induk irigasi bagi wilayah kabupaten yang berbatasan dengan Wonogiri bahkan melintas provinsi yakni Jawa Timur. 

Untuk saluran Induk Colo Barat mencakup kabupaten Wonogiri, Sukoharjo dan Klaten dengan luas area irigasi mencapai 5.154 Hektare. 

Sementara saluran induk Colo Timur meliputi Sukoharjo, Karanganyar, Sragen dan Ngawi dengan luas area irigasi 19.525 hektare.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya