Berita

Pembakaran bangunan oleh KKB/Ist

Nusantara

Akibat Perselingkuhan, Komplotan KKB Serang Warga dan Bakar Empat Bangunan

SELASA, 04 FEBRUARI 2025 | 22:08 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Komplotan Kelompok Kriminal Bersenjata (KKB) Kalenak Murib dan Tenius Kulua membakar empat bangunan yang berada di Kampung Kelemame dan Kampung Pasir Putih, Distrik Sinak, Kabupaten Puncak, pada Senin, 3 Februari 2025 pukul 16.29 WIT.

Kepala Operasi Damai Cartenz Brigjen Faizal Ramadhani, didampingi Wakil Kepala Operasi Damai Cartenz Kombes Adarma Sinaga menjelaskan kronologi kejadian tersebut bahwa personel Polsek Sinak bersama Satgas Ops Damai Cartenz 2025 menerima laporan tentang pembakaran di dua kampung tersebut.

Rupanya aksi pembakaran ini diduga dipicu oleh perselisihan akibat perselingkuhan komplotan KKB.


Diketahui bahwa istri salah satu komplotan KKB Tenius Kulua diduga berselingkuh dan menimbulkan konflik yang kemudian diperkuat oleh kompoltan KKB yang dipimpin oleh Kalenak Murib.

Adapun bangunan yang dibakar antara lain; Kantor Kampung Pasir Putih; Kantor Kampung Kelemame dan dua bangunan SD Negeri Kelemame

Menyikapi hal ini, Kombes Yusuf Sutejo selaku Kasatgas Humas Ops Damai Cartenz 2025, mengimbau masyarakat agar tetap tenang dan tidak mudah terprovokasi.

“Kami meminta agar masyarakat tetap waspada dan segera melaporkan ke aparat jika ada aktivitas mencurigakan di sekitar mereka. Kerja sama antara masyarakat dan aparat keamanan sangat penting untuk menjaga ketertiban,” kata Yusuf dalam keterangan resmi pada Selasa, 4 Februari 2025.

Lanjut Yusuf, peristiwa pembakaran bangunan merupakan bukti bahwa kelakuan KKB sangatlah brutal, dari masalah pribadi berujung pada pengerusakan dan pembakaran bangunan fasilitas umum/masyarakat dan membuat resah rakyat Papua.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya