Berita

Ilustrasi Rapat Dengar Pendapat (RDP) Komisi II DPR RI/RMOL

Politik

Jadwal Pelantikan Kepala Daerah Terpilih Digodok Hari Ini

RABU, 22 JANUARI 2025 | 09:47 WIB | LAPORAN: AHMAD SATRYO

Komisi II DPR RI bakal membahas jadwal pelantikan kepala daerah terpilih 2024, bersama 3 lembaga penyelenggara pemilu dan pemerintah. 

Hal tersebut diketahui dari agenda Komisi II DPR RI yang diposting melalui website resminya, dpr.go.id, yang diakses RMOL, pada Rabu 22 Januari 2025.

Dalam agenda tersebut dijelaskan, Komisi akan menggelar Rapat Kerja (Raker) atau Rapat Dengar Pendapat (RDP) dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Komisi Pemilihan Umum (KPU), Badan Pengawas Pemilihan Umum (Bawaslu), dan Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu (DKPP). 


Disebutkan, pihak terundang dalam Raker atau RDP Komisi II DPR RI yang mewakili Kemendagri ialah Menteri Dalam Negeri (Mendagri), M. Tito Karnavian. 

Sementara, dari KPU ialah 7 pimpinan KPU RI yaitu Mochammad Afifuddin, Idham Holik, August Mellaz, Yulianto Sudrajad, Persamaan Harahap, Betty Epsilon Idroos, dan Iffa Rosita. 

Sedangkan dari Bawaslu ialah 5 pimpinan yakni Rahmat Bagja, Lolly Suhenty, Puadi, Totok Hariyono, dan Herman JH Malonda.

Adapun dari DKPP antara lain 5 pimpinan yaitu Heddy Lugito, Ratna Dewi Pettalolo, I Dewa Kade Witarsa Raka Sandi, Tio Aliansyah, dan J. Kristiadi.

"Agenda, membahas terkait pelantikan gubernur, wakil gubernur, bupati, wakil bupati, walikota dan wakil walikota hasil Pemilihan Nasional Serentak Tahun 2024," demikian disebutkan DPR RI dalam agendanya.


Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Tiga Tahun UU TPKS: DPR Soroti Masalah Penegakan Hukum dan Temuan Kasus di Lapas

Kamis, 15 Januari 2026 | 12:08

Komisi III DPR Mulai Bahas RUU Perampasan Aset Tindak Pidana

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:48

Utang Luar Negeri Indonesia Kompak Menurun

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:34

Giliran Ketua DPD PDIP Jawa Barat Ono Surono Diperiksa KPK di Kasus OTT Bupati Bekasi

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:19

Muncul Tudingan Pandji Antek Asing di Balik Kegaduhan Mens Rea

Kamis, 15 Januari 2026 | 11:04

Emas Antam Naik Terus, Tembus Rp2,67 Juta per Gram!

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:54

KPK Tak Segan Tetapkan Heri Sudarmanto Tersangka TPPU

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:43

TAUD Dampingi Aktivis Lingkungan Laporkan Dugaan Teror ke Bareskrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:28

Istana Ungkap Pertemuan Prabowo dan Ribuan Guru Besar Berlangsung Tertutup

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:27

Update Bursa: BEI Gembok Saham Tiga Saham Ini Akibat Lonjakan Harga

Kamis, 15 Januari 2026 | 10:17

Selengkapnya