Berita

Tangkapan layar video siswa SD Negeri 078481 Ulunaai Hiligoo belajar tanpa guru/Repro

Nusantara

Viral Penelantaran Siswa SD di Nias, Bakhrul: Potret Buruk Rendahnya Keteladanan Guru

KAMIS, 16 JANUARI 2025 | 21:53 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Keteladanan menjadi salah satu variabel yang harus dimiliki seorang guru dalam berbagai hal. Tidak hanya dalam persoalan memberi pendidikan di sekolah, namun juga dari sisi keteladanan berperilaku dalam kehidupan sehari-hari.

Variabel ini kata akademisi Universitas Negeri Medan (Unimed), DR Bakhrul Khair Amal yang tidak lagi mampu ditunjukkan oleh guru SD Negeri 078481 Ulunaai Hiligoo, Kecamatan Idanogawo, Kabupaten Nias  yang menjadi sorotan setelah videonya viral menelantarkan sekolah dan siswa hingga berbulan-bulan.

“Guru itu seharusnya menjadi figur panutan bagi peserta didik dan masyarakat,” katanya kepada RMOLSumut, Kamis, 16 Januari 2025.

Bakhrul menjelaskan, Presiden Prabowo Subianto memiliki tekad untuk terus membenahi sumber daya manusia (SDM) Indonesia untuk mewujudkan Generasi Emas 2045. Salah satu faktor penting untuk ini adalah dengan pembenahan dalam dunia pendidikan.

“Berbicara dunia pendidikan itu kan harus dipastikan tiga hal ini bisa diaplikasikan dengan baik yaitu keteladanan, pembiasaan dan pengembangan potensi,” ujarnya.

Keteladanan dalam hal ini menjadi hal yang ditunjukkan oleh guru selaku panutan dari para peserta didik. Sedangkan pembiasaan, menjadi sebuah rutinitas pada kegiatan sekolah untuk menanamkan nilai-nilai karakter yang baik. Sedangkan, pengembangan potensi menjadi hal berikut untuk mendorong peserta didik menemukan dan mengembangkan potensi terbaiknya.

“Saya kira para stakeholder dalam hal ini pemerintah Kabupaten Nias perlu untuk mencari formula agar nilai-nilai itu benar-benar dapat dipahami oleh seluruh pihak yang bergelut dengan dunia pendidikan disana,” pungkasnya.

Populer

Duit Sitaan Korupsi di Kejagung Tak Pernah Utuh Kembali ke Rakyat

Senin, 10 Maret 2025 | 12:58

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Usia Pensiun TNI Bakal Diperpanjang, Ketum PEPABRI: Kalau 58 Tahun Kan Masih Lucu-Lucunya

Senin, 10 Maret 2025 | 19:58

UPDATE

Soal Olok-olok Partai Gelora, MKD Sudah Periksa Pelapor Mardani

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:38

Ronaldo Mundur dari Pencalonan Presiden CBF, Ini Alasannya

Jumat, 14 Maret 2025 | 05:20

12.104 Personel dan 167 Pos Disiapkan Polda Sumut untuk Pengamanan Idulfitri

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:59

Soal Penggeledahan Kantor bank bjb, Dedi Mulyadi: Ini Hikmah untuk Berbenah

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:46

Redam Keresahan Masyarakat Soal MinyaKita, Polres Tegal Lakukan Sidak

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:35

Polemik Pendaftaran Cabup Pengganti, Ini yang Dilakukan KPU Pesawaran

Jumat, 14 Maret 2025 | 04:17

PHK Jelang Lebaran Modus Perusahaan Curang Hindari THR

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:59

Dapat Tawaran Main di Luar Negeri, Shafira Ika Pilih Fokus Bela Garuda

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:39

Mendagri Soroti Jalan Rusak dan Begal saat Rakor Kesiapan Lebaran di Lampung

Jumat, 14 Maret 2025 | 03:26

Siapkan Bantuan Hukum, Golkar Jabar Masih Sulit Komunikasi dengan Ridwan Kamil

Jumat, 14 Maret 2025 | 02:33

Selengkapnya