Berita

Mesut Ozil/Net

Sepak Bola

Mesut Ozil Senang Israel dan Hamas Sepakat Gencatan Senjata

KAMIS, 16 JANUARI 2025 | 17:19 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Gencatan senjata yang akan dilakukan Israel dan Hamas pada akhir pekan ini disambut gembira oleh mantan andalan Arsenal dan Real Madrid. Mesut Oezil.

Mantan pesepakbola yang dikenal vokal terhadap isu-isu kemanusiaan itu berharap kesepakatan gencatan senjata ini menjadi langkah awal bagi perdamaian di antara kedua kubu.

Melalui akun Instagram pribadinya, mantan penggawa Timnas Jerman itu memperlihatkan sebuah foto anak kecil mengacungkan telunjuk ke atas, menghadap bendera Palestina.


"Perjanjian gencatan senjata yang dicapai antara Hamas dan Israel telah membawa secercah harapan bagi kawasan setelah konflik berkepanjangan. Saya sangat berharap perjanjian ini akan bermanfaat bagi saudara-saudara kita di Palestina, dan mengarah pada terciptanya perdamaian dan ketenangan abadi di wilayah kita," tulis Mesut Ozil yang dikutip, Kamis, 16 Januari 2025.

"Saya mengenang dengan belas kasihan seluruh nyawa tak berdosa yang hilang selama proses ini, dan berdoa agar mereka yang terluka segera sembuh. Harapan kami adalah bahwa langkah ini akan menjadi awal yang penting menuju perdamaian abadi," imbuh mantan pemain berdarah Turki-Jerman itu.

Hamas dan Israel sepakat untuk gencatan senjata per 19 Januari 2025. Kedua pihak akan menghentikan perang, yang sudah berlangsung selama 15 bulan itu.

Jumlah korban jiwa dalam bencana kemanusiaan ini diperkirakan hampir menyentuh 70 ribu nyawa, mayoritas adalah perempuan dan anak-anak.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Lampaui Ekspektasi, Ekonomi Malaysia Tumbuh 4,9 Persen di 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:16

Kuota Pembelian Beras SPHP Naik Jadi 25 Kg Per Orang Mulai Februari 2026

Sabtu, 17 Januari 2026 | 14:02

Analis: Sentimen AI dan Geopolitik Jadi Penggerak Pasar Saham

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:46

Hasto Bersyukur Dapat Amnesti, Ucapkan Terima Kasih ke Megawati-Prabowo

Sabtu, 17 Januari 2026 | 13:26

Bripda Rio, Brimob Polda Aceh yang Disersi Pilih Gabung Tentara Rusia

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:42

Sekolah Rakyat Jalan Menuju Pengentasan Kemiskinan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:16

Legislator Golkar: Isra Miraj Harus Jadi Momentum Refleksi Moral Politisi

Sabtu, 17 Januari 2026 | 12:14

Skandal DSI Terbongkar, Ribuan Lender Tergiur Imbal Hasil Tinggi dan Label Syariah

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:46

Harga Minyak Menguat Jelang Libur Akhir Pekan AS

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:35

Guru Dikeroyok, Komisi X DPR: Ada Krisis Adab dalam Dunia Pendidikan

Sabtu, 17 Januari 2026 | 11:24

Selengkapnya