Berita

Kolase Anies Baswedan dan Joko Widodo/Ist

Politik

Geisz Chalifah:

Jokowi Memalukan, Anies Membanggakan

KAMIS, 02 JANUARI 2025 | 10:53 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Presiden ke-7 RI Joko Widodo alias Jokowi menjadi sorotan setelah namanya masuk dalam nominasi Tokoh Kejahatan Terorganisasi dan Korupsi 2024 versi Organized Crime and Corruption Reporting Project (OCCRP). 

Berita ini menuai reaksi keras dari berbagai pihak yang menganggap hal tersebut memalukan dan mencoreng nama baik Indonesia di mata dunia.

Pengamat politik Geisz Chalifah ikut mengomentari isu tersebut. Ia membandingkan prestasi Jokowi dengan Gubernur DKI Jakarta periode 2017-2022, Anies Baswedan. 


Menurutnya, Anies memiliki rekam jejak yang jauh lebih membanggakan. Anies telah menerima tujuh penghargaan dunia sebelum menjabat sebagai pejabat negara. 

Di antaranya 100 Intelektual Publik Dunia oleh Foreign Policy pada 2008, 20 Tokoh Pembawa Perubahan Dunia oleh Foresight - April 2010, 500 Muslim Berpengaruh di Dunia oleh The Royal Islamic Strategic Studies Center - Juli 2010.

"Selain itu, di masa kepemimpinannya, Pemprov DKI Jakarta berhasil meraih delapan penghargaan internasional,” kata Geisz lewat akun X miliknya, Kamis 2 Januari 2025.

Mantan komisaris Ancol itu juga menyoroti perbedaan dalam penggunaan jabatan. Dia menegaskan, Anies tidak memanfaatkan jabatannya untuk kepentingan pribadi atau keluarganya. 

"Membanggakan dan nggak memalukan negeri," pungkas Geisz.



Populer

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya