Berita

Ketua Panitia Pelaksana Piala Presiden, Maruarar Sirait dalam rilis survei Indikator Politik Indonesia secara virtual/Repro

Politik

Maruarar: Kinerja Erick Thohir Memuaskan karena Banyak Terobosan

SELASA, 05 NOVEMBER 2024 | 21:05 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Tingginya tingkat kepuasan publik terhadap kinerja Ketua Umum PSSI, Erick Thohir dinilai wajar.

Ketua Panitia Pelaksana Piala Presiden, Maruarar Sirait mengatakan, PSSI di bawah komando Erick Thohir sudah banyak melakukan terobosan dalam membentuk tim nasional sepak bola yang tangguh.

Hal tersebut disampaikan Maruarar merespons survei Indikator Politik bertema "Sikap Publik Terhadap Kebijakan Naturalisasi Pemain Timnas" secara virtual, Selasa, 5 November 2024. Dalam survei tersebut, tingkat kepuasan terhadap Erick Thohir mencapai 94 persen sebagai Ketum PSSI.

"Sudah banyak yang dikerjakan, dikorbankan, dilakukan untuk sepak bola Indonesia sehingga tingkat kepuasaan publik sangat tinggi," kata Maruarar saat hadir secara virtual.

Berbagai terobosan dilakukan Erick Thohir, mulai dari transparansi keuangan, hingga perbaikan liga sepak bola di Indonesia.

"Juga perbaikan wasit dan lain-lain. Bukan tidak mungkin tingkat kepuasan di masa mendatang akan mendekati 100 persen," lanjut politisi Gerindra ini.

Namun demikian, sosok yang kini menjabat Menteri Perumahan Rakyat ini meminta PSSI tidak berpuas diri. Ia meminta Erick tetap melakukan pembenahan, salah satunya adalah pemberantasan mafia sepak bola.

"Kalau ada klub yang terlibat mafia sepak bola, bubarkan saja klubnya biar kapok. Saya akan mendukungnya agar tidak ada lagi yang main-main dengan sepak bola Indonesia," tutupnya.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya