Pasukan Polisi berkuda di alan Medan Merdeka Barat, Jakarta, Minggu, 20 Oktober 2024/RMOL
Pasukan Polisi berkuda disiagakan di Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat untuk menyambut Presiden dan Wakil Presiden 2024-2029 Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka, menuju Istana Merdeka, Jakarta Pusat, Minggu siang, 20 Oktober 2024.
Pantauan Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL di kawasan Bundaran Air Mancur Patung Kuda, pasukan Polisi berkuda disiagakan sejumlah 6.
Kedatangan pasukan Polisi berkuda itu membuat warga yang ada di lokasi histeris, karena ukurannya yang sangat besar.
"Wahh ada kuda, kudanya cakep banget itu," ujar seorang bapak yang menggendong anaknya yang masih balita.
Melihat kehadiran pasukan Polisi berkuda, warga yang ada melakukan swafoto, dan diperbolehkan.
Pasalnya, hingga pukul 12.53 WIB belum nampak tanda-tanda iring-iringan Prabowo-Gibran bakal melewati kawasan Bundaran Air Mancur Patung Kuda.
Prabowo dan Gibran telah resmi dilantik MPR RI pada hari ini, dan resmi menjabat sebagai Presiden serta Wakil Presiden periode 2024-2029.
Prabowo-Gibran bersama Presiden Jokowi dan Wakil Presiden Maruf Amin serta rombongan, akan iring-iringan ke Istana Merdeka, Jalan Medan Merdeka Barat, Jakarta Pusat, usai mengikuti seluruh rangkaian acara pelantikan di Komplek Parlemen Senayan, Jakarta Pusat.
Agendanya, Prabowo-Gibran akan melepas purna tugas Jokowi dan Ma’ruf Amin sebagai Presiden dan Wakil Presiden periode 2019-2024.