Berita

Anies Baswedan/Ist

Politik

Prabowo Panggil Calon Menteri, Anies Sibuk Isi Diskusi

SENIN, 14 OKTOBER 2024 | 20:20 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Presiden terpilih Prabowo Subianto memanggil sejumlah tokoh ke kediamannya di Jalan Kertanegara nomor 4, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan, Senin sore, 14 Oktober 2024.

Tokoh-tokoh yang datang ini digadang-gadang sebagai kandidat menteri. Dari sekian banyaknya tokoh yang hadir, tidak nampak Anies Baswedan.

Anies yang menjadi rival Prabowo di Pilpres 2024 sempat disebut-sebut bakal masuk daftar kabinet. Namun eks Capres Koalisi Perubahan itu sepertinya lebih nyaman di luar pemerintahan.


Meskipun kalah Pilpres 2024 dan gagal kembali mencalonkan diri sebagai calon gubernur dalam Pilkada Jakarta, tak membuat nama Anies Baswedan redup.

Gubernur Jakarta periode 2017-2022 itu justru semakin aktif berkegiatan. Walau tidak lagi menjabat sebagai pejabat publik, Anies kini makin sering terlihat mengisi seminar. Seperti yang dilakukan padanya Minggu kemarin, 13 Oktober 2024 di Universitas Merdeka Madiun.

"Terima kasih kepada Universitas Merdeka Madiun yang telah mengundang dan menghidupkan semangat diskusi di lingkungan kampus," kata Anies lewat akun X resminya, Senin 14 Oktober 2024.

Mantan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan itu melanjutkan, diskusi seperti ini sangat penting untuk membuka wawasan dan memperkuat komitmen bersama dalam menjaga demokrasi.

"Semoga semangat ini terus tumbuh dan menginspirasi lebih banyak generasi muda untuk terlibat aktif memperkuat demokrasi kita," tandas Anies.

Kehadiran Anies di berbagai acara tampaknya masih menarik perhatian publik dan mendapat sambutan hangat dari para pendukungnya. Bagi banyak orang, Anies tetap menjadi sosok yang menginspirasi meskipun tidak lagi berada di panggung politik.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Kubu Jokowi Babak Belur Hadapi Kasus Ijazah

Kamis, 01 Januari 2026 | 03:29

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

AS Gempur ISIS di Suriah

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:14

Aksi Kemanusiaan PDIP di Sumatera Turunkan Tim Kesehatan Hingga Ambulans

Minggu, 11 Januari 2026 | 18:10

Statistik Kebahagiaan di Jiwa yang Rapuh

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:52

AS Perintahkan Warganya Segera Tinggalkan Venezuela

Minggu, 11 Januari 2026 | 17:01

Iran Ancam Balas Serangan AS di Tengah Gelombang Protes

Minggu, 11 Januari 2026 | 16:37

Turki Siap Dukung Proyek 3 Juta Rumah dan Pengembangan IKN

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:53

Rakernas PDIP Harus Berhitung Ancaman Baru di Jawa Tengah

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:22

Rossan Roeslani dan Ferry Juliantono Terpilih Jadi Pimpinan MES

Minggu, 11 Januari 2026 | 15:15

Pertamina Pasok BBM dan LPG Gratis untuk Bantu Korban Banjir Sumatera

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:50

Pesan Megawati untuk Gen Z Tekankan Jaga Alam

Minggu, 11 Januari 2026 | 14:39

Selengkapnya