Berita

Presiden Terpilih Prabowo Subianto/Net

Politik

Prabowo Diingatkan Selektif dan Tegas Pilih Calon Menteri

SABTU, 12 OKTOBER 2024 | 20:55 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Presiden terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden terpilih Gibran harus cermat dalam memilih figur yang akan membantu jalannya pemerintahan sebagai anggota kabinet.

Direktur Center for Strategy and Information (CSI) Edy Syahputra meminta Prabowo selektif dan tegas dalam memilih figur menteri baik berasal dari kader partai Koalisi Indonesia Maju maupun dari luar partai atau profesional.

Kata Edy, dalam hal calon menteri yang berasal dari kader partai koalisi, Prabowo harus tegas agar Koalisi Indonesia Maju mengirim kader yang proporsional, bersih, berintegritas dan berkomitmen.


"Ketua partai koalisi harus memiliki rasa tanggung jawab pengawasan atas kinerja kader di kabinet," ujar Edy kepada wartawan, Sabtu, 12 Oktober 2024.

Edy memandang, Prabowo juga harus melakukan uji kelayakan dan kepatutan kapabilitas nama-nama calon menteri yang diusulkan bersama tim kepercayaannya.

Di samping itu, lanjutnya, CSI telah menganalisis dan menilai nama-nama yang berintegritas, yang layak dipertahankan atau dimasukan dalam kabinet prabowo.

Di antaranya, kata Edy, Sri Mulyani Indrawati layak dipertahankan sebagai Menteri Keuangan, M. Basuki Hadimuljono layak dipertahankan sebagai PUPR, Fadli Zon layak menjadi Menteri Kebudayaan dan Tito Karnavian layak dipertahankan sebagai Menteri Dalam Negeri.

"Nama-nama tersebut adalah sebagian hasil penilaian teratas yang berintegritas," demikian Edy.

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya