Berita

Kegiatan donor darah massal Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307-B1 bersama PMI di Mangga Dua Square/Ist

Nusantara

Patuhi Permintaan Wapres, Lions Club Kumpulkan 500 Kantong Darah

SABTU, 05 OKTOBER 2024 | 20:46 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Warga berbondong-bondong menghadiri kegiatan donor darah massal Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307-B1 bersama Palang Merah Indonesia (PMI) di Mangga Dua Square, Jakarta, Sabtu (5/10).

Kegiatan ini sekaligus mematuhi anjuran Wapres Ma'ruf Amin terkait pentingnya donor darah untuk menyelamatkan nyawa.

Berdasarkan data PMI, Indonesia membutuhkan sekitar 2,5 persen kantong darah dari total populasi setiap tahun, atau sekitar 7 juta kantong darah. 

Namun jumlah kantong darah yang terkumpul selama ini masih jauh dari angka tersebut, yakni kurang dari 100 ribu kantong per tahun.

Dalam kegiatan hari ini, Perkumpulan Lions Indonesia Distrik 307-B1 menargetkan bisa mengumpulkan setidaknya 500 kantong darah dalam satu hari.

“Donor darah merupakan salah satu dari delapan fokus pelayanan Lions Clubs International. Kami konsisten menggelar kegiatan ini untuk membantu menyelamatkan nyawa,” kata Gubernur Distrik 307-B1, Natalia Chew dalam keterangannya.

Natalia mengatakan, sering kali masyarakat menerima pesan berantai mengenai permintaan darah mendesak, sementara PMI kekurangan pasokan.

“Selain menyehatkan tubuh, darah yang kita donorkan dapat membantu menyelamatkan tiga nyawa,” kata Natalia.

Ketua Panitia le Ryana memgaku bersyukur hari ini bisa mengumpulkan 500 kantong darah.

"Bahkan jumlah pendaftar melebihi ekspektasi kami yakni lebih dari 600 orang, namun ada yang tidak memenuhi syarat," kata Ie Ryana.

Acara ini juga mendapatkan dukungan dari 17 klub Lions yang bekerja sama dengan PMI.



Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya