Berita

Pembukaan Rakerdasus PDIP Lampung, Sabtu (28/9)/RMOLLampung

Politik

Cakada PDIP di Lampung Dikawal Tim Siluman

MINGGU, 29 SEPTEMBER 2024 | 04:20 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Para calon kepala daerah di Provinsi Lampung yang diusung PDIP harus menunjukkan keseriusan mereka untuk bertarung pada Pilkada serentak 2024. Sebab setiap aktivitas mereka akan dikawal dan diawasi Tim Siluman.

Hal itu diungkapkan oleh Ketua DPD PDIP Lampung, Sudin, di Rapat Kerja Daerah Khusus (Rakerdasus) di Hotel Swiss-Belhotel, Bandar Lampung, Sabtu (28/9).

Sudin mengingatkan para calon kepala daerah yang diusung oleh PDIP untuk tidak mengkhianati amanah Ketua Umum Megawati Soekarnoputri. 

"Bagi calon kepala daerah jangan main-main, DPP menurunkan Tim Siluman yang saya pun tidak tahu orangnya siapa," ujar Sudin, dikutip RMOLLampung, Sabtu (28/9).

Sudin melanjutkan, hasil kerja Tim Siluman ini akan dilaporkan kepada Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDIP, Hasto Kristiyanto. Sehingga, dia meminta seluruh cakada agar bekerja dengan baik di Pilkada 2024.

"Andai bapak ibu terpilih sebagai kepala daerah, kita wajib mendukung program presiden terpilih yang akan datang, seperti makan gratis dan lain-lainnya. Sehingga ke depan, surplus beras di Lampung bukan hanya soal data tapi juga realitas," kata Sudin.

Sementara itu, Ketua DPP PDIP Bidang Pangan, Pertanian, Kehutanan, dan Lingkungan Hidup, I Made Urip, berpesan agar para paslon kepala daerah mampu merangkul semua elemen dan lapisan masyarakat. 

"Momentum Rakerdasus ini menyambut pemenangan Pilkada 2024, kami targetkan minimal 10 daerah dari 15 daerah di Lampung bisa dimenangkan, saya yakin jika semuanya bergerak maka akan terwujud," ucap I Made Urip.

Untuk mencapai target tersebut, DPP PDIP meminta para pengurus, kader, hingga simpatisan di Lampung melakukan penguatan internal dan eksternal. Sehingga pilihan masyarakat Lampung pada Pilkada 2024 bisa mengarah ke PDIP.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya