Berita

Menteri Keuangan Sri Mulyani bersama Wakil Menteri Keuangan II Thomas Djiwandono saat berbincang dengan Presiden Terpilih, Prabowo Subianto/Instagram: @smindrawati

Bisnis

Sri Mulyani Disinyalir Tak Masuk Kabinet Prabowo, Nggak Ditawarin?

RABU, 11 SEPTEMBER 2024 | 14:34 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Menteri Keuangan Sri Mulyani disinyalir tidak akan menjadi bagian dari kabinet pemerintahan mendatang di bawah kepemimpinan Prabowo Subianto. 

Hal ini diungkapkan oleh Wakil Menteri Keuangan II, Thomas Djiwandono, usai pertemuan antara Sri Mulyani dan Prabowo pada Senin (9/9).

Menurutnya, dalam pertemuan yang berlangsung selama hampir tiga jam tersebut, tidak ada pembahasan ataupun tawaran dari Prabowo terkait posisi menteri atau kabinet baru.


“Tidak ada bahasan sama sekali mengenai posisi, baik itu antara Ibu Sri Mulyani dan Pak Prabowo maupun secara keseluruhan Kabinet. Tidak ada sama sekali. Kita bicara substansi APBN,” kata pria yang akrab disapa Thommy dalam media briefing bersama awak media, Rabu (11/9).

Thommy menjelaskan bahwa pertemuan itu hanya membahas hal-hal yang ringan, hingga APBN 2024, dan RAPBN 2025.

“Pertemuan dimulai dengan pembahasan yang ringan karena beliau sudah saling mengenal sebagai menterinya Jokowi. Dilanjutkan dengan hal-hal substantif, ibu membahas APBN 2024 dan RAPBN 2025,” jelasnya.

Keduanya, kata Thommy juga membahas tentang arahan dari presiden terpilih mengenai program-program tahun depan. Selain itu, bendahara negara itu juga memberikan informasi kepada presiden terpilih mengenai dinamika ekonomi global.

“Ibu (Menkeu) juga menginformasikan kepada presiden terpilih mengenai dinamika ekonomi global,” katanya.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

Arahan Tugas

Sabtu, 03 Januari 2026 | 11:54

Prabowo Hampir Pasti Pilih AHY, Bukan Gibran

Minggu, 04 Januari 2026 | 06:13

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

MAKI Heran KPK Tak Kunjung Tahan Tersangka Korupsi CSR BI

Selasa, 13 Januari 2026 | 20:11

Keadilan pada Demokrasi yang Direnggut

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:54

Program MBG Tetap Harus Diperketat Meski Kasus Keracunan Menurun

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:51

Oegroseno: Polisi Tidak Bisa Nyatakan Ijazah Jokowi Asli atau Palsu

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:48

Ketum PBMI Ngadep Menpora Persiapkan SEA Games Malaysia

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

Sekolah Rakyat Simbol Keadilan Sosial

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:41

110 Siswa Lemhannas Siap Digembleng Selama Lima Bulan

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:30

PBNU Bantah Terima Aliran Uang Korupsi Kuota Haji

Selasa, 13 Januari 2026 | 19:08

Demokrat Tidak Ambil Pusing Sikap PDIP Tolak Pilkada Via DPRD

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:57

Amankan BBE-Uang, Ini 2 Kantor DJP yang Digeledah KPK

Selasa, 13 Januari 2026 | 18:40

Selengkapnya