Berita

Politikus PPP Sandiaga Uno memberikan hormat kepada Ketua Umum Partai Gerindra Prabowo Subianto/Ist

Politik

Sandiaga Uno Akui Prabowo Mentor Politik

MINGGU, 01 SEPTEMBER 2024 | 14:29 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Politikus PPP Sandiaga Salahuddin Uno, hadir dalam penutupan Rapat Pimpinan Nasional (Rapimnas) Partai Gerindra yang digelar di Indonesia Arena, Senayan, Jakarta, pada Sabtu malam (31/8).

Kehadiran Sandiaga dalam acara tersebut merupakan bentuk penghormatan atas undangan dari Ketua Umum Partai Gerindra sekaligus Presiden terpilih Prabowo Subianto.

Melalui akun X miliknya, Sandiaga mengungkapkan rasa hormat dan terima kasihnya kepada Prabowo, yang dianggapnya sebagai mentor terbaik sepanjang karier politiknya. 

"Gerindra adalah saksi awal mula perjalanan politik saya," kata Sandiaga.

Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif itu mengaku diajari Prabowo untuk senantiasa  berupaya mewujudkan Indonesia yang lebih baik dan memperjuangkan kehidupan rakyat.

"Itulah yang diajarkan oleh Bapak Prabowo yang sudah menjadi mentor terbaik saya," sambung Sandiaga.

Sandiaga juga menyampaikan harapannya agar hubungan baik yang telah terjalin selama ini dapat terus memperkuat sinergi antara dirinya dan Prabowo dalam mewujudkan visi dan misi bersama untuk kemajuan Indonesia.

Rapimnas ini digunakan untuk konsolidasi dan pembinaan internal kader bersama Ketua Umum sekaligus Ketua Dewan Pembina Partai Gerindra Prabowo Subianto. 

Rapimnas juga dijadikan ajang konsolidasi seluruh struktur Partai Gerindra untuk menyukseskan dan mendukung pemerintahan Prabowo-Gibran kelak. Dalam hal ini, mensuskeskan semua program-program Prabowo-Gibran.



Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Diungkap Roy Suryo, Fufufafa Rajin Akses Situs Porno Lokal dan Mancanegara

Senin, 16 September 2024 | 07:44

UPDATE

Pemindahan IKN Diklaim Disetujui Rakyat, Prabowo Harus Melanjutkan

Kamis, 26 September 2024 | 23:57

Astrid Nadya Kembali Terpilih sebagai Presiden OIC Youth Indonesia

Kamis, 26 September 2024 | 23:44

Kapolri Dorong Korlantas Terus Berinovasi

Kamis, 26 September 2024 | 23:21

Pasangan RIDO Bakal Berdayakan Pensiunan ASN untuk Menghijaukan Jakarta

Kamis, 26 September 2024 | 22:47

Peserta Pilgub Sumut Agar Adu Gagasan, Bukan ‘Gas-Gasan’

Kamis, 26 September 2024 | 22:21

Punya Empat Lawan, Elektabilitas Agung-Markarius Sudah di Atas 50 Persen

Kamis, 26 September 2024 | 22:20

KPK Cekal 3 Tersangka Suap IUP Kaltim

Kamis, 26 September 2024 | 22:07

Kejati Sumut Tahan 5 Tersangka Dugaan Korupsi PT Angkasa Pura II Kuala Namu

Kamis, 26 September 2024 | 21:55

Lewat Hilirisasi, Jokowi Dinilai Sukses Jaga Stabilitas Ekonomi

Kamis, 26 September 2024 | 21:46

Pernah Tempati Asrama Muhammadiyah, Aktivis Ciputat Ini Kini Dilantik jadi Anggota DPRD Labura

Kamis, 26 September 2024 | 21:44

Selengkapnya