Berita

Bakal calon Gubernur Banten 2024, Airin Rachmi Diany/RMOL

Politik

Airin Tak Merasa Dimarahi Megawati

SELASA, 27 AGUSTUS 2024 | 14:26 WIB | LAPORAN: FAISAL ARISTAMA

Bakal calon Gubernur Banten 2024, Airin Rachmi Diany, menegaskan dirinya tidak pernah merasa dimarahi oleh Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri usai menerima Surat Keputusan dari partai banteng moncong putih pada Senin kemarin (26/8). 

Airin menilai bahwa semua pernyataan yang disampaikan Megawati itu murni sebagai ekspresi sayang seorang ibu terhadap anak-anaknya.

"Yang pasti saya tidak merasa saya sedang dimarahi. Saya pun juga adalah seorang Ibu, Ibu dari dua anak. Jadi pada saat beliau menjelaskan, menyampaikan, saya merasakan betul itu bukan memarahi, tapi sebagai bentuk sayangnya, sayangnya Ibu Mega terhadap saya juga seorang perempuan," ucap Airin kepada wartawan di kantor DPP Partai Golkar, Jakarta Barat, Selasa (27/8).

Mantan Walikota Tangerang Selatan 2 periode ini justru mengungkapkan kekagumannya kepada Presiden kelima RI itu. 

"Dari dulu saya sampaikan bahwa salah satu tokoh politik di Indonesia yang saya kagumi adalah Ibu Mega. Setiap manusia pasti punya kekurangannya, tetapi juga ada kelebihannya," ujarnya.

"Bagi saya salut seorang perempuan dengan usia beliau yang hari ini mampu memimpin partai politik. Presiden (perempuan) Indonesia yang pertama di Indonesia adalah Ibu Mega. Beliau juga hal-hal yang baik yang disampaikan kepada saya," sambung Airin.

Lebih jauh, Airin bahkan mengingat betul pesan-pesan yang disampaikan Megawati bahwa perempuan harus menjadi sosok yang kuat dan tegas. Juga harus turun ke lapangan.

"Kampanye tidak hanya saat kampanye saja, tapi bagaimana melihat, merasakan, dan juga peduli terhadap masyarakat. Itu banyak hal-hal yang positifnya," demikian Airin.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya