Berita

Perdana Menteri Narendra Modi dan Perdana Menteri Paethongtarn Shinawatra.

Dunia

Thailand Punya Perdana Menteri Baru, India Harapkan Kerjasama yang Lebih Maju

SELASA, 20 AGUSTUS 2024 | 02:43 WIB | LAPORAN: JONRIS PURBA

Hubungan Thailand dan India diharapkan akan semakin baik lagi di bawah pemerintahan Paetongtarn Shinawatra yang baru terpilih sebagai Perdana Menteri.

Paethongtarn Shinawatra yang lahir pada 21 Agustus 1986 adalah putri bungsu mantan perdana menteri Thailand Thaksin Shinawatra dan keponakan mantan Perdana Menteri Yingluck Shinawatra. Selama ini dia dikenal sebagai ketua Komite Penasihat Partisipasi dan Inovasi Partai Pheu Thai.

Harapan akan kerjasama yang lebih intens antara India dan Thailand disampaikan Perdana Menteri India Narendra Modi dalam ucapan selamat yang disampaikannya kepada perdana Menteri Paetongtarn Shinawatra melalui akun X.

“Selamat @ingshin atas terpilihnya Anda sebagai Perdana Menteri Thailand. Harapan terbaik untuk masa jabatan yang sangat sukses,” kata PM Modi di X.

“Menantikan kerja sama dengan Anda untuk lebih memperkuat hubungan bilateral antara India dan Thailand, yang didasarkan pada fondasi yang kuat dari hubungan peradaban, budaya, dan antarmasyarakat,” tambahnya.

Pada hari Rabu pekan lalu (14/8), Raja Thailand Maha Vajiralongkorn secara resmi mendukung Paetongtarn Shinawatra sebagai perdana menteri negara berikutnya.

Pengangkatan wanita berusia 38 yang biasa disapa Ung Ing itu terjadi mengikuti serangkaian perubahan politik Thailand dalam beberapa pekan terakhir yang berujung pada keputusan Mahkamah Konstitusi menggulingkan Srettha Thavisin juga dari Partai Pheu Thai.

Dengan persetujuan resmi dari raja, Paetongtarn Shinawatra siap untuk melanjutkan penyusunan Kabinet, sebuah proses yang diharapkan akan berlangsung dalam beberapa minggu mendatang.

Hubungan India dan Thailand terjalin sejak 1947 tak lama setelah India mendapatkan kemerdekaan. Kedua negara memiliki hubungan budaya yang sangat dekat. Bahasa Thailand banyak mengambil kata dari bahasa Sansekerta yang merupakan bahasa klasik India.

Bahasa Pali, yang merupakan bahasa Magadha dan merupakan media Theravada, merupakan akar penting lain dari kosakata bahasa Thailand. Agama Buddha, agama utama Thailand, sendiri berasal dari India. Kisah Hindu Ramayana juga terkenal di seluruh Thailand dengan nama Ramakien. 

Kedua negara berbatasan langsung di perairan, tepatnya di Teluk Bengal. 

Menurut data dari Kementerian Perdagangan Thailand, volume perdagangan kedua negara pada tahun 2023 tercatat sebesar 16,04 miliar dolar AS, di mana ekspor dari India ke Thailand sebesar 5,92 miliar dolar AS dan impor dari Thailand ke India sebesar 10,11 miliar dolar AS.

Populer

Cak Imin Minta Kapolri Bubarkan Muktamar PKB Tandingan

Kamis, 15 Agustus 2024 | 12:52

Bawaslu Buka Pendaftaran 1.984 Formasi CPNS

Jumat, 16 Agustus 2024 | 08:44

Tim Pemenangan Jokowi-Ma’ruf Ternyata Terima Dana Korupsi DJKA

Kamis, 15 Agustus 2024 | 11:21

Situasi Politik Berubah, PKS Minta Maaf Batal Dukung Anies

Minggu, 18 Agustus 2024 | 13:55

Suswono Jalan Tengah Selamatkan Marwah PKS

Kamis, 15 Agustus 2024 | 16:03

Pengamat: Intervensi Kekuasaan Penyebab Airlangga Mundur

Minggu, 11 Agustus 2024 | 19:13

Jokowi Sikat 2 Menteri Jatah PDIP, Kader Nasdem Aman

Senin, 19 Agustus 2024 | 09:51

UPDATE

Jangan Salahkan PKS-PKB-Nasdem Tinggalkan Anies

Selasa, 20 Agustus 2024 | 02:05

Kontingen DKI Jakarta

Selasa, 20 Agustus 2024 | 02:04

Bamsoet Ogah Maju Caketum Golkar, Bahlil Seng Ada Lawan

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:23

KPU DKI Loloskan Dharma-Kun

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:10

Atlet DKI Ditargetkan Rebut 207 Medali Emas PON Aceh-Sumut

Selasa, 20 Agustus 2024 | 01:01

Ini Jadwal Lengkap Rapimnas dan Munas XI Golkar

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:24

Ekonomi Biru Songsong Target Nasional Keanekaragaman Hayati

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:20

Cek Lokasi Munas Golkar

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:09

KNPI DKI-PT GNI Bantu Korban Kebakaran Manggarai

Selasa, 20 Agustus 2024 | 00:06

Bahlil Bantah Dapat Kursi Ketum Golkar Cuma-cuma

Senin, 19 Agustus 2024 | 23:26

Selengkapnya