Berita

Sinergi Lanal dan Polres Nunukan berhasil gagalkan penyelundupan sabu dari Malaysia/Ist

Pertahanan

Lanal Nunukan Berhasil Gagalkan Penyelundupan Sabu dari Malaysia

JUMAT, 09 AGUSTUS 2024 | 04:55 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Lanal Nunukan jajaran Koarmada II yang tergabung dalam tim gabungan TNI-Polri, berhasil menangkap penumpang KM. Thalia yang diduga menyelundupkan Narkoba Golongan I jenis sabu-sabu yang dibawa dari Malaysia untuk dibawa ke Nunukan melalui Sebatik, bertempat di X-Ray Bea Cukai Nunukan, Pelabuhan Tunon Taka, Rabu (7/8).

Berdasarkan keterangan yang diperoleh RMOL, Kamis (8/8), penyelundupan narkoba Golongan I jenis sabu-sabu dengan berat 520 gram berhasil digagalkan, ketika personel Lanal Nunukan mendapatkan info dari Kasatreskoba Polres Nunukan. 

Info tersebut berisi bahwa ada dugaan rencana penyelundupan narkoba dari Tawau (Malaysia) melalui Sebatik menuju ke Nunukan.

Mendengar info tersebut, tim gabungan TNI-Polri melaksanakan penyekatan di Pelabuhan Tradisional dan Pelabuhan Internasional Tunon Taka Nunukan terhadap barang bawaan penumpang KM. Thalia yang akan berlayar menuju Pelabuhan Nusantara Pare-Pare (Sulawesi Selatan).

Bertempat di X-Ray Bea Cukai Nunukan, Tim Gabungan TNI-Polri menemukan barang terdeteksi X-Ray yang diduga berisi Narkoba Golongan I jenis sabu-sabu yang dikemas dalam empat bungkus plastik bening dimasukkan kedalam termos air.

Keberhasilan Lanal Nunukan yang turut serta dalam penggagalan penyelundupan Narkoba ini merupakan bentuk implementasi dari perintah Pangkoarmada II Laksamana Muda TNI Ariantyo Condrowibowo, bahwa seluruh prajurit jajaran Koarmada II harus siap dalam menjaga keamanan maritim Indonesia.

Populer

Inilah 3 Kandidat Kepala Badan Penerimaan Negara

Jumat, 02 Agustus 2024 | 16:13

Identitas Tersangka Korupsi Rp3,451 Triliun: Enam Petinggi LPEI, Satu Swasta

Kamis, 01 Agustus 2024 | 10:11

GMPH Desak KPK Usut Dugaan Penyalahgunaan Kekuasaan Cak Imin

Senin, 29 Juli 2024 | 12:54

60 Pegawai Main Judol, Pimpinan KPK: Cuma Iseng

Jumat, 02 Agustus 2024 | 08:23

Edi Slamet Irianto, Kandidat Kepala BPN Berjuluk Hand of Midas

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 11:32

Putra Putri TNI-Polri Minta Polisi Tangkap Alvin Lim

Sabtu, 03 Agustus 2024 | 02:24

Ramalan Rocky Gerung: 30 Hari ke Depan Krisis Beras Berubah Jadi Krisis Sosial

Jumat, 02 Agustus 2024 | 22:43

UPDATE

Puspita Bahari Fokus Genjot Ekonomi Perempuan Nelayan

Jumat, 09 Agustus 2024 | 05:48

LaNyalla: Ndaru Harus Menjadi Tauladan dan Harapan Bangsa

Jumat, 09 Agustus 2024 | 05:15

Lanal Nunukan Berhasil Gagalkan Penyelundupan Sabu dari Malaysia

Jumat, 09 Agustus 2024 | 04:55

DPR Wanti-wanti Proyeksi Impor Beras Nasional 2024

Jumat, 09 Agustus 2024 | 04:41

Veddriq Leonardo Raih Emas Olimpiade Paris, Rocky Gerung Menyala

Jumat, 09 Agustus 2024 | 03:58

Satu Barisan Lawan Negara Jahat

Jumat, 09 Agustus 2024 | 03:39

Kebersamaan Kapuspen TNI di Pengujung Masa Jabatan

Jumat, 09 Agustus 2024 | 03:13

PDIP Endus Aroma Tidak Sehat di Balik Upaya Penjegalan Anies

Jumat, 09 Agustus 2024 | 02:53

Telkom Gelar CAMG-Awarding 2024 untuk Transformasi SDM

Jumat, 09 Agustus 2024 | 02:39

Lima Tahun Lagi Penerbangan India Gunakan 20 Persen Bio-Aviation Fuel

Jumat, 09 Agustus 2024 | 02:22

Selengkapnya