Berita

Acara Bincang Bahari terkait BEECAMP di Kantor Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) beberapa waktu lalu/Ist

Bisnis

BEECAMP Genjot Anak Muda Berkiprah di Hilirisasi Perikanan

SENIN, 05 AGUSTUS 2024 | 05:41 WIB | LAPORAN: ADITYO NUGROHO

Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) mengajak anak muda untuk menjadi bagian dari penguatan hilirisasi produk perikanan, melalui program "Blue Economy Entrepreneurship Bootcamp" atau BEECAMP. 

"Kita kemas dalam bentuk bootcamp, agar pelaku usaha baru tidak merasa sendirian dan bangga menjadi wirausaha hilir perikanan," kata Dirjen PDSPKP, Budi Sulistiyo melalui keterangan tertulisnya di Jakarta, Minggu (4/8)

Dalam kesempatan ini, Budi merinci kriteria BEECAMP, meliputi usia 18-40 tahun, bukan ASN-TNI-POLRI, memiliki ide awal bisnis dalam bidang pengolahan bioproduk, bioteknologi, dan teknologi tepat guna kelautan dan perikanan.

Nantinya, para peserta terpilih akan mendapatkan workshop dan mentoring pengembangan bisnis, networking, technology transfer (prototyping), pitching ke investor, sertifikasi BECdex, sertifikasi CBEc hingga pendampingan bisnis selama 1 tahun.

"Ini bentuk keseriusan kita agar generasi muda melirik peluang hilirisasi perikanan, semoga BEECAMP ini bisa menjadi energi untuk menginspirasi mereka," tutur Budi.

Senada, Direktur Pemberdayaan Usaha, Catur Sarwanto mengatakan dalam pelaksanaannya BEECAMP, KKP berkolaborasi dengan Maritimpreneur dan telah menjaring para kandidat sejak awal Juli. Saat ini, telah terpilih 20 peserta terbaik yang akan dibimbing melalui berbagai kegiatan, baik online maupun offline.

Dikatakannya, program tersebut menjadi komitmen KKP dalam hal penumbuhan wirausaha pemula sektor kelautan dan perikanan.

"Informasi terkini terkait pelaksanaan BEECAMP bisa diakses di sosial media Ditjen PDSPKP," kata Catur.

Sementara Managing Director Maritimpreneur, Kaisar Akhir mengurai indikator penilaian BEECAMP, meliputi kelayakan dan prospek bisnis, kemanfaatan dan dampak bisnis. inovasi dan keunikan produk, serta potensi ekonomi biru dan lokasi bisnis. 

Di tempat yang sama, Founder Inovasi Ikan Nusantara, Wiko Puji Susanto mengaku optimistis dengan peluang usaha kelautan dan perikanan. Bahkan, pemuda pelopor perikanan Bogor sekaligus juara Indonesian Food Innovation ini mengajak anak-anak muda untuk percaya diri dengan peluang usaha di sektor tersebut. 

Sebelumnya, Menteri Kelautan dan Perikanan Sakti Wahyu Trenggono menilai sudah saatnya anak muda Indonesia, khususnya para sarjana di bidang perikanan untuk mengubah mindsetnya dari mencari kerja menjadi menciptakan lapangan kerja. Keahlian yang dimiliki, menurutnya merupakan modal utama untuk menjadi seorang entrepreneur.

"Ciptakan ruang kerja, manfaatkan peluang yang ada di sektor kelautan dan perikanan," ujar Menteri Trenggono.

Populer

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

UPDATE

3 Komisioner Bawaslu Kota Blitar Dilaporkan ke DKPP

Selasa, 05 November 2024 | 03:58

Menteri Hukum Tegaskan Jakarta Masih Ibukota Negara

Selasa, 05 November 2024 | 03:40

Catalunya Gantikan Valencia Gelar Seri Pamungkas MotoGP 2024

Selasa, 05 November 2024 | 03:22

Demokrat Bentuk Satgas untuk Amankan Pilkada di Jakarta, Jabar, hingga Banten

Selasa, 05 November 2024 | 02:57

MAKI: Debat Harusnya untuk Jual Program, Bukan Saling Menyerang

Selasa, 05 November 2024 | 02:22

Dubes Mohamed Trabelsi: Hatem El Mekki Bukti Kedekatan Hubungan Indonesia dan Tunisia

Selasa, 05 November 2024 | 02:09

Polisi Gelar Makan Siang Gratis untuk Siswa Berkebutuhan Khusus

Selasa, 05 November 2024 | 01:54

Ancelotti Minta LaLiga Dihentikan

Selasa, 05 November 2024 | 01:36

Pelajar yang Hanyut di Sungai Citanduy Ditemukan Warga Tersangkut di Batu

Selasa, 05 November 2024 | 01:21

Pendidikan Berkualitas Kunci Pengentasan Kemiskinan

Selasa, 05 November 2024 | 00:59

Selengkapnya