Berita

Hary Tanoesoedibjo tunjuk anaknya, Angela Tanoesoedibjo sebagai Ketua Umum Perindo/RMOL

Politik

Angela Tanoesoedibjo Ditunjuk jadi Ketum Perindo

RABU, 31 JULI 2024 | 18:17 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Posisi Ketua Umum Partai Perindo berganti. Dari sebelumnya dijabat Hary Tanoesoedibjo kini beralih ke Angela Tanoesoedibjo.

Keputusan ini diumumkan Hary Tanoe dalam penutupan musyawarah kerja nasional (Mukernas) Perindo di Jakarta Concert Hall, Inews Tower, Gondangdia, Menteng Jakarta Pusat, Rabu (31/7).

"Saya akan menugaskan Mbak Angela Tanoesoedibjo untuk menjadi Ketua Umum Partai Persatuan Indonesia (Perindo)," kata Hary Tanoe disambut teriakan setuju dari kader yang hadir.


Angela sebelumnya menjabat Ketua Harian DPP Perindo. Wanita berusia 37 tahun itu dipandang sebagai generasi milenial yang mampu berkomunikasi secara baik dengan generasi muda lainnya.

Meski sudah tidak menjabat sebagai ketua umum, Hary Tanoe mengaku akan tetap aktif sebagai Ketua Majelis Persatuan Partai Perindo.

"Saya tetap akan di partai sebagai Ketua Majelis Persatuan untuk mengayomi semuanya," ujar Hary Tanoe.

Rencananya, peralihan jabatan ini akan resmi dilakukan bersamaan perayaan ulang tahun Perindo ke-10 pada 8 Oktober 2024. Acara ini akan menjadi momen penting bagi transformasi Perindo.

Dengan kepemimpinan baru, Partai Perindo berharap dapat berkembang dan meraih kesuksesan di masa depan, khususnya lolos ke parlemen Senayan pada 2029.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya