Berita

Bakal Calon Gubernur Jakarta, Anies Baswedan, usai mengisi acara Bimtek Partai Perindo, di Inews Tower, Jakarta Pusat, Rabu (31/7)/RMOL

Politik

Berpotensi Batal Diusung Nasdem, Anies Fokus Godok Program Unggulan

RABU, 31 JULI 2024 | 17:57 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Partai Nasdem disebut-sebut berpotensi batal mengusung Anies Baswedan pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Jakarta 2024.

Seperti disampaikan Bendahara Umum Partai Nasdem, Ahmad Sahroni, partainya hingga kini belum mengeluarkan surat rekomendasi resmi pengusungan Anies. Meskipun pekan lalu Nasdem telah menyatakan dukungan kepada Anies.

Menanggapi isu ini, Anies Baswedan terlihat tenang. Dia menekankan bahwa hingga hari ini komunikasi intens terus dilakukan dengan partai besutan Surya Paloh itu.


"Semuanya mengalir saja," singkat Anies usai mengisi acara bimbingan teknis (bimtek) untuk anggota DPRD terpilih dari Partai Perindo di Jakarta Concert Hall, Inews Tower, Gondangdia, Menteng, Jakarta Pusat, Rabu (31/7).

Gubernur Jakarta periode 2017-2022 itu lebih memilih untuk fokus pada identifikasi masalah dan penyusunan program-program unggulan yang akan diusung.

"Kami ingin fokus pada persoalan lapangan pekerjaan, mahalnya biaya hidup, persoalan kesehatan, pendidikan, lalu bantuan untuk lansia, bantuan untuk anak-anak sekolah, mahasiswa kuliah, itu lebih penting untuk dibahas menurut saya daripada sekadar administrasi," ungkap Anies.

Di sisi lain, Sekjen Partai Nasdem, Hermawi Taslim, menyebut Sahroni bukan bagian dari Badan Pemenangan Pemilu (Bappilu). Sehingga tidak mengetahui proses di desk Pilkada.

"Sahroni kan bukan Bappilu, jadi dia enggak tahu (soal rekomendasi perihal pilkada)," kata Hermawi di Nasdem Tower, Jakarta Pusat, Rabu (31/7).

Populer

Kolaborasi dengan Turki

Minggu, 11 Januari 2026 | 04:59

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

UPDATE

Tembok Pertahanan Persib Kunci Sukses Juara Paruh Musim

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:36

Tabur Bunga Dharma Samudera

Sabtu, 17 Januari 2026 | 03:19

Realisasi Investasi DKI Tembus Rp270,9 Triliun Sepanjang 2025

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:59

Pemerintah Tidak Perlu Dibela

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:40

SP3 Eggi Sudjana Banjir Komentar Nyinyir Warganet

Sabtu, 17 Januari 2026 | 02:12

TNI AL Bentuk X Point UMKM Genjot Ekonomi Masyarakat

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:49

Perkara Ijazah Palsu Jokowi jadi Laboratorium Nasional di Bidang Hukum

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:27

Trump Resmikan Dewan Perdamaian Gaza Bergaya Kolonial

Sabtu, 17 Januari 2026 | 01:01

TNI Boleh Urus Terorisme sebagai Kelanjutan Polri

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:45

Politikus PKB Minta Jangan Ada Paranoid soal Pilkada Via DPRD

Sabtu, 17 Januari 2026 | 00:20

Selengkapnya