Berita

Tangkap layar Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani/Ist

Politik

Bolos Paripurna, Zita Anjani Diingatkan Perbaiki Sikap

SELASA, 30 JULI 2024 | 01:00 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Kelakuan Wakil Ketua DPRD DKI Jakarta Zita Anjani yang sering bolos dalam rapat paripuna di DPRD DKI Jakarta sangat disesalkan.

Seperti yang terjadi pada Senin (29/7), putri Ketua Umum Partai Amanat Nasional (PAN) Zulkifli Hasan itu tidak mengikuti rapat paripurna yang digelar dengan dua agenda sekaligus.

"Sebagai pimpinan DPRD seharusnya hal seperti itu tidak boleh terjadi," kata Ketua Umum Pemuda Indonesia Cinta Tanah Air (PITA), Ervan Purwanto kepada Kantor Berita Politik dan Ekonomi RMOL, Senin (29/7).


"Kecuali memang ada suatu kegiatan atau hal yang sangat mendesak sehingga dia tidak turut hadir dalam rapat paripurna," sambungnya.

Padahal saat rapat agenda pertama berlangsung, Zita justru aktif berkegiatan di tempat lain. Hal ini terungkap dari Insta Story di akun Instagram miliknya, @zitaanjani.

Dalam postingan itu, Zita terlihat menikmati sepiring kue cokelat dan meminum secangkir kopi atau teh. Di postingan berikutnya, dia terlihat sedang berolahraga di gimnasium.

"Kelakuan Zita ini justru akan mendegradasi citranya sebagai politisi muda yang energik dan penuh dengan ide gagasan untuk Jakarta ke depannya," kata Ervan.

Meski demikian, Ervan berharap Zita bisa memperbaiki sikapnya untuk mennjadi anggota DPRD DKI periode kedua pada 2024-2029. 

Selain rapat paripurna hari ini, Zita tercatat sudah berulangkali membolos.

Misalnya Zita tidak hadir dalam rapat paripurna penyerahan laporan hasil pemeriksaan Badan Pemeriksa Keuangan (LHP BPK RI) pada Kamis (25/7). 

Bahkan rapat paripurna peringatan HUT ke-496 Jakarta pada Kamis (22/6) Zita juga bolos.




Populer

Kasi Intel-Pidsus Kejari Ponorogo Terseret Kasus Korupsi Bupati Sugiri

Rabu, 21 Januari 2026 | 14:15

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Ijazah Asli Kehutanan UGM

Rabu, 14 Januari 2026 | 05:09

KPK Dikabarkan OTT Walikota Madiun Maidi

Senin, 19 Januari 2026 | 15:23

Aneh! UGM Luluskan Jokowi dengan Transkrip Nilai Amburadul

Minggu, 18 Januari 2026 | 00:35

Eggi Sudjana Kerjain Balik Jokowi

Selasa, 20 Januari 2026 | 15:27

Jokowi Sulit Mengelak dari Tuduhan Ijazah Palsu

Rabu, 14 Januari 2026 | 23:15

UPDATE

Penggorengan Saham yang Mau Diberantas Purbaya Dipertanyakan

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:53

Prabowo Izinkan Danantara Rekrut WNA untuk Pimpin BUMN

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:38

Purbaya Klaim Bisa Pantau Rekening Semua Pejabat Kemenkeu

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:34

Di WEF Davos, Prabowo Sebut RI Tak Pernah Sekalipun Gagal Bayar Utang

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:14

Polda Metro Turunkan Puluhan Ribu Personel Siaga Banjir

Kamis, 22 Januari 2026 | 23:13

KPK Obok-Obok Rumah dan Kantor Bupati Sudewo

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:29

Kemlu RI Tegaskan Tak Ada Kewajiban Bayar Rp16,9 Triliun setelah Gabung Dewan Perdamaian

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:28

Prabowo Resmi Teken Piagam Dewan Perdamaian di Davos

Kamis, 22 Januari 2026 | 22:07

Wisuda ke-II UNOSO Dihadiri Mahfud MD hingga Rocky Gerung

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:55

KPK: Pengabaian Pengawasan Kredit Bisa Berujung Pidana

Kamis, 22 Januari 2026 | 21:36

Selengkapnya