Berita

Awak media yang mengenakan jas hujan menyaksikan delegasi yang tiba di Trocadero selama upacara pembukaan Olimpiade 2024 di Paris pada Jumat, 26 Juli 2024/AFP

Dunia

OLIMPIADE PARIS 2024

Media Center Olimpiade Paris Tiba-tiba Ditutup, Ada Apa?

MINGGU, 28 JULI 2024 | 12:22 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Personel kepolisian Prancis, tiba-tiba menutup sementara area media center tempat dimana para jurnalis meliput acara Olimpiade Paris 2024.

Mengutip laporan Anadolu Ajansi pada Minggu (28/7), penutupan itu dilakukan karena ada risiko ledakan.

Kendati demikian, masih belum terungkap penyebab sebenarnya dari risiko ledakan yang membuat wartawan dan staf media center dievakuasi.


"Para jurnalis dievakuasi dan penyebab risiko tersebut tidak diungkapkan," ungkap laporan tersebut.

Polisi kemudian membuka kembali area tersebut untuk lalu lintas pejalan kaki dan akses ke dan dari pusat media kembali normal.

Prancis meningkatkan langkah-langkah keamanan untuk mencegah sabotase baru setelah serangan pembakaran di jalur kereta api.

Beberapa jam sebelum upacara pembukaan Olimpiade pada hari Jumat (26/7), dilaporkan bahwa jalur kereta api dibakar di Pagny-sur-Moselle, Courtalain, dan Croisilles di seluruh Prancis.

Menteri Transportasi Prancis Patrice Vergriete mengatakan, setelah serangan pembakaran itu, keamanan dan pengawasan jaringan kereta api telah diperkuat secara signifikan.

Vergriete mencatat bahwa lebih dari 1.000 karyawan dan 250 personel keamanan telah dikerahkan untuk memantau jaringan kereta api, dan helikopter polisi serta 50 drone telah dimobilisasi.

Ia mengatakan penyelidikan atas serangan tersebut masih berlangsung dan para pelakunya belum teridentifikasi.

Populer

Mantan Jubir KPK Tessa Mahardhika Lolos Tiga Besar Calon Direktur Penyelidikan KPK

Rabu, 24 Desember 2025 | 07:26

Connie Nilai Istilah Sabotase KSAD Berpotensi Bangun Framing Ancaman di Tengah Bencana

Rabu, 31 Desember 2025 | 13:37

Kejagung Copot Kajari Kabupaten Tangerang Afrillyanna Purba, Diganti Fajar Gurindro

Kamis, 25 Desember 2025 | 21:48

Sarjan Diduga Terima Proyek Ratusan Miliar dari Bupati Bekasi Sebelum Ade Kuswara

Jumat, 26 Desember 2025 | 14:06

Mantan Wamenaker Noel Ebenezer Rayakan Natal Bersama Istri di Rutan KPK

Kamis, 25 Desember 2025 | 15:01

8 Jenderal TNI AD Pensiun Jelang Pergantian Tahun 2026, Ini Daftarnya

Rabu, 24 Desember 2025 | 21:17

Camat Madiun Minta Maaf Usai Bubarkan Bedah Buku ‘Reset Indonesia’

Selasa, 23 Desember 2025 | 04:16

UPDATE

DPR Dukung Pasutri Gugat Aturan Kuota Internet Hangus ke MK

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:51

Partai Masyumi: Integritas Lemah Suburkan Politik Ijon

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:28

Celios Usulkan Efisiensi Cegah APBN 2026 Babak Belur

Jumat, 02 Januari 2026 | 23:09

Turkmenistan Legalkan Kripto Demi Sokong Ekonomi

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:39

Indonesia Kehilangan Peradaban

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:18

Presiden Prabowo Diminta Masifkan Pendidikan Anti Suap

Jumat, 02 Januari 2026 | 22:11

Jalan dan Jembatan Nasional di 3 Provinsi Sumatera Rampung 100 Persen

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:55

Demokrat: Diam Terhadap Fitnah Bisa Dianggap Pembenaran

Jumat, 02 Januari 2026 | 21:42

China Hentikan One Child Policy, Kini Kejar Angka Kelahiran

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:44

Ide Koalisi Permanen Pernah Gagal di Era Jokowi

Jumat, 02 Januari 2026 | 20:22

Selengkapnya