Berita

Iptu Rudiana ayah Alm Eky bersama kuasa hukumnya, Pitra Romadoni saat wawancara eksklusif dengan iNews TV yang dikutip redaksi pada Jumat (26/7)/Ist

Presisi

Ini Doa Iptu Rudiana saat Bersimpuh di Makam Eky

JUMAT, 26 JULI 2024 | 15:22 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Iptu Rudiana bersimpuh dan menangis saat ziarah ke makam anaknya, mendiang Eky di Tempat Pemakaman Umum (TPU) Mawar, Desa Sutawangi, Kecamatan Jatiwangi, Kabupaten Majalengka, Jawa Barat. 

Hal ini terlihat dalam wawancara eksklusif Iptu Rudiana dengan iNews TV yang dikutip redaksi pada Jumat (26/7). 

Dalam wawancara eksklusif, Iptu Rudiana ditemani kuasa hukumnya Pitra Romadoni membawa bunga tabur ke makam Eky. 

Tangis Iptu Rudiana pecah saat dirinya berdoa diatas makam Eky, dan dalam doanya meminta agar perjuangan mencari keadilan segera digapai. 

"Ya Allah, mudah-mudahan anak saya ditenangkan di alam sana. Mudah-mudahan perjuangan saya sebagai orang tua dalam menegakan keadilan menjadi yang terbaik dan juga membuahkan hasil dan mudah-mudahan anak saya diampuni segala dosa-dosanya," kata Iptu Rudiana. 

Masih dalam doa, Rudiana meminta agar keluarganya diberi ketabahan sepeninggal Eky. 

"Serta keluarga yang ditinggalkan menjadi lebih ikhlas atas semua yang harus kami alami dan harus kami terima," jelas Iptu Rudiana sambil menangis. 

"Aa Eky, tenang ya Aa. Mbap sudah 8 tahun ditinggal Aa Eky, Mbap terus berjuang mencari keadilan buat Aa Eky, Aa tenang di sana ya," sambung Iptu Rudiana diakhiri dengan mencium nisan makam Eky. 

Di sisi lain, Pitra Romadoni turut menabur bunga di pusara Eky dan juga berdoa. 

Kehadiran Iptu Rudiana di publik belakangan ini memang dinanti-nantikan. Apalagi pasca Pegi Setiawan yang sebelumnya jadi tersangka, kini menang dalam sidang pra-peradilan dan akhirnya dinyatakan bebas. 

Rupanya, alasan Iptu Rudiana tidak muncul ke publik karena dirinya masih dinas sebagai anggota Polri aktif. 

Kemunculan Iptu Rudiana saat masih berdinas justru dikhawatirkan akan melanggar kode etik yang ada.

Populer

Seluruh Fraksi di DPR Kompak Serang Kejagung soal Tom Lembong

Rabu, 13 November 2024 | 18:01

Kapolri Mutasi 55 Pati dan Pamen, Ada 3 Kapolda Baru

Selasa, 12 November 2024 | 23:52

Berkinerja Buruk, Kadis Parekraf Layak Diganti

Rabu, 13 November 2024 | 00:20

"Geng Judol" di Komdigi Jadi Gunjingan sejak Bapak itu Jabat Menteri

Rabu, 06 November 2024 | 07:53

Dedi Prasetyo Dapat Bintang Tiga jadi Irwasum, Ahmad Dofiri Wakapolri

Selasa, 12 November 2024 | 22:50

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Musa Rajekshah Dorong Pemetaan Potensi dan Keunggulan Desa

Kamis, 07 November 2024 | 21:43

UPDATE

2.500 Personel Kawal Laga Timnas Indonesia Kontra Jepang

Jumat, 15 November 2024 | 04:02

Budi Arie Dituntut Tanggung Jawab soal "Pengamanan" Situs Judol

Jumat, 15 November 2024 | 03:47

Rawan Disalahgunakan, KJP Dievaluasi untuk Program Sekolah Gratis

Jumat, 15 November 2024 | 03:25

Trending X, Rano Karno Hapus Foto Bareng Tersangka Judol

Jumat, 15 November 2024 | 03:03

Ini Pengalihan Arus Lalu Lintas di GBK saat Timnas Garuda Versus Jepang

Jumat, 15 November 2024 | 02:51

MRT Bundaran HI-Kota Beroperasi 2027

Jumat, 15 November 2024 | 02:18

Roy Suryo Tak Percaya "Pengamanan" Situs Judol Rp8,5 Juta per Bulan

Jumat, 15 November 2024 | 02:01

Raja Juli Optimis Reforestasi 12 Juta Hektare Lahan

Jumat, 15 November 2024 | 01:36

Pegawai Komdigi Diduga "Bermain" Judi Online sejak Era Covid-19

Jumat, 15 November 2024 | 01:23

PNM Sabet Tiga Penghargaan di BBMA 2024

Jumat, 15 November 2024 | 01:06

Selengkapnya