Berita

Bakal calon gubernur yang juga Ketua DPD PDIP Jabar, Ono Surono, berbincang dengan salah satu pedagang mainan/RMOLJabar

Politik

Serap Aspirasi, Ono Bersama Preman Pensiun Sambang Pasar

SENIN, 22 JULI 2024 | 07:35 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Bakal Calon Gubernur Jabar, Ono Surono, mendapat sambutan hangat saat sambang Pasar Kaget Baleendah, di Kabupaten Bandung. Suasana riuh, terlebih didampingi rombongan pemain sinetron Preman Pensiun, seperti 'Saep' si Raja Copet, Bohim, Kang Murad dan lainnya.

Ono Surono yang juga Ketua DPD PDIP Jabar tampak berbaur dan berbincang dengan masyarakat sembari menyerap berbagai aspirasi.

"Hari ini anjang sono bersama Preman Pensiun, dan kami sengaja menyambangi Pasar Kaget Baleendah untuk bertemu masyarakat, menyapa para pedagang sekaligus menyerap aspirasi," kata Ono, seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Senin (22/7).

Didampingi istri, Ono juga membeli sejumlah kebutuhan dapur, seperti bawang merah dan bawang putih, di salah satu lapak pedagang. Ia juga memberikan bantuan modal usaha kepada pedagang sayur mayur.

Pria asal Indramayu itu juga tertarik pada satu lapak pedagang yang menjajakan mainan kapal otok otok serta penjual wayang golek. Ia mengaku langsung teringat masa kecilnya.

"Anak-anak kelahiran 80-90an pasti akrab dengan mainan kapal otok otok yang terbuat dari kaleng bekas. Mainan zaman dulu, nostalgia masa kecil," katanya.

Salah satu pedagang di Pasar Kaget Baleendah, Nani (39), mengaku senang dengan kehadiran Ono Surono. Terlebih karena pria berambut gondrong itu membeli jualannya secara langsung.

"Terima kasih Pak Ono, tak disangka-sangka mengunjungi kami. Alhamdulillah, beliau sangat menghargai rakyat kecil seperti kami. Bahkan saya diberi modal usaha. Mudah-mudahan bapak sehat, tercapai semua yang dicita-citakan," ujar Nani.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Sehari Usai Pencoblosan, Pj Gubernur DKI Lantik Walikota Jakpus

Kamis, 28 November 2024 | 22:00

Timses Zahir-Aslam Kena OTT Dugaan ‘Money Politik’ di Pilkada Batubara

Kamis, 28 November 2024 | 21:51

Polri Perkuat Kerja Sama Bareng Dukcapil Kemendagri

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

KPK Tahan 3 Ketua Pokja Paket Pekerjaan Perkeretaapian DJKA

Kamis, 28 November 2024 | 21:49

Firli Bahuri Tak Hadiri Pemeriksaan Polisi karena Ada Pengajian

Kamis, 28 November 2024 | 21:25

Ini Kebijakan Baru Mendikdasmen Untuk Mudahkan Guru

Kamis, 28 November 2024 | 21:22

Rupiah Terangkat Pilkada, Dolar AS Masih di Rp15.800

Kamis, 28 November 2024 | 21:13

Prabowo Menangis di Depan Ribuan Guru Indonesia

Kamis, 28 November 2024 | 21:11

Pengamat: RK-Suswono Kalah karena Meremehkan Pramono-Doel

Kamis, 28 November 2024 | 21:04

Perbaiki Tata Ekosistem Logistik Nasional, Mendag Budi Sosialisasi Aturan Baru

Kamis, 28 November 2024 | 21:02

Selengkapnya