Berita

Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua/Ist

Nusantara

Inggard Perintahkan Tower Tak Berizin Dibongkar

RABU, 10 JULI 2024 | 05:43 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Pemerintah Kota Jakarta Utara didesak membongkar tower telekomunikasi yang diduga tidak mengantongi izin di area Masjid Al-Ihsan RT003 RW10 Kelurahan Pegangsaan Dua, Kecamatan Kelapa Gading, Jakarta Utara.

Hal itu diungkapkan Wakil Ketua Komisi A DPRD DKI Jakarta Inggard Joshua usai menerima pengaduan warga Kelapa Gading yang mengaku khawatir tower dengan tinggi hampir 30 meter itu roboh dan memakan korban jiwa.

Apalagi, menurut Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Pertanahan, Kawasan tersebut tak diperbolehkan untuk membangun tower.

“Kami kasih waktu satu minggu (untuk dibongkar), kalau tidak beres nanti ketiban, (masalah) semua ini, karena ada pembiaran,” kata Inggard, Selasa (9/7).

Menurut Inggard, perlunya ketegasan dari pihak Pemerintah Kota Jakarta Utara untuk merampungkan masalah yang dihadapi warganya.

“Kami ingin ada suatu ketegasan supaya pemerintah itu dihormati dan disegani oleh seluruh lapisan masyarakat,” kata Inggard.

Di kesempatan yang sama, Sekretaris Kota Jakarta Utara Abdul Khalit menyanggupi permintaan Komisi A untuk menertibkan tower tak berizin itu secepatnya.

Khalit juga mengaku, melalui Suku Dinas Cipta Karya Tata Ruang dan Pertanahan telah melayangkan teguran kepada pemilik tower dan meminta untuk pembongkaran secara mandiri.

“Setelah kami pelajari, kami simpulkan bahwa di satu sisi PTSP sudah merekomendasikan, mengeluarkan zona menara outcell artinya itu di zona yang tidak diperbolehkan untuk dibangun menara,” kata Khalit.



Populer

Bangun PIK 2, ASG Setor Pajak 50 Triliun dan Serap 200 Ribu Tenaga Kerja

Senin, 27 Januari 2025 | 02:16

Gara-gara Tertawa di Samping Gus Miftah, KH Usman Ali Kehilangan 40 Job Ceramah

Minggu, 26 Januari 2025 | 10:03

Viral, Kurs Dolar Anjlok ke Rp8.170, Prabowo Effect?

Sabtu, 01 Februari 2025 | 18:05

KPK Akan Digugat Buntut Mandeknya Penanganan Dugaan Korupsi Jampidsus Febrie Adriansyah

Kamis, 23 Januari 2025 | 20:17

Prabowo Harus Ganti Bahlil hingga Satryo Brodjonegoro

Minggu, 26 Januari 2025 | 09:14

Datangi Bareskrim, Petrus Selestinus Minta Kliennya Segera Dibebaskan

Jumat, 24 Januari 2025 | 16:21

Masyarakat Baru Sadar Jokowi Wariskan Kerusakan Bangsa

Senin, 27 Januari 2025 | 14:00

UPDATE

Melalui Rembug Ngopeni Ngelakoni, Luthfi-Yasin Siap Bangun Jateng

Minggu, 02 Februari 2025 | 05:21

PCNU Bandar Lampung Didorong Jadi Panutan Daerah Lain

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:58

Jawa Timur Berstatus Darurat PMK

Minggu, 02 Februari 2025 | 04:30

Dituding Korupsi, Kuwu Wanasaba Kidul Didemo Ratusan Warga

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:58

Pelantikan Gubernur Lampung Diundur, Rahmat Mirzani Djausal: Tidak Masalah

Minggu, 02 Februari 2025 | 03:31

Ketua Gerindra Banjarnegara Laporkan Akun TikTok LPKSM

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:57

Isi Garasi Raffi Ahmad Tembus Rp55 Miliar, Koleksi Menteri Terkaya jadi Biasa Saja

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:39

Ahli Kesehatan Minta Pemerintah Dukung Penelitian Produk Tembakau Alternatif

Minggu, 02 Februari 2025 | 02:18

Heboh Penahanan Ijazah, BMPS Minta Pemerintah Alokasikan Anggaran Khusus Sekolah Swasta

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:58

Kecewa Bekas Bupati Probolinggo Dituntut Ringan, LIRA Jatim: Ada Apa dengan Ketua KPK yang Baru?

Minggu, 02 Februari 2025 | 01:42

Selengkapnya