Berita

Calon Bupati PDIP Indramayu, Nina Agustina/RMOLJabar

Politik

Pilkada Indramayu

Ono Surono Serukan Kader Menangkan Nina Agustina

MINGGU, 16 JUNI 2024 | 11:19 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

DPC PDIP Indramayu menggelar konsolidasi dan koordinasi jelang Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024, demi memenangkan Nina Agustina.

Ketua DPD PDIP Jawa Barat, Ono Surono, berharap seluruh simpatisan tetap solid dan bersatu mendukung kader partai, Nina Agustina, sebagai calon bupati Indramayu.

"Kita harus solid dan kompak, serta segera mendapatkan wakil bupati yang proporsional," seru Ono, di Indramayu, seperti dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Minggu (16/6).

Dia juga mengingatkan pentingnya menjaga kekompakan mendukung Cagub Jabar dan Cabup Indramayu.

"Tetap solid dan kompak mendukung Ono Surono sebagai Cagub Jabar dan Nina Agustina sebagai Cabup Indramayu," tandasnya.

Sementara Ketua DPC PDIP Indramayu, Sirojudin, menjelaskan, kriteria wakil bupati telah disampaikan Ono Surono yang akan melakukan safari politik dan menjalin komunikasi dengan beberapa partai politik.

"Safari politik dilakukan baik dengan Parpol yang ada di parlemen maupun non-parlemen, termasuk kalangan profesional," tuturnya.

Sementara itu Nina Agustina menyatakan, soal Wabup hingga kini masih penjajakan, baik dari kader PDIP maupun koalisi dengan Parpol lain.

"Intinya, kita harus siap bersama-sama membangun Kabupaten Indramayu," pungkasnya.

Konsolidasi dan koordinasi dihadiri Wakil DPD PDIP, Thomas, Ketua DPC PDIP Indramayu, Sirojudin, serta calon bupati Indramayu, Nina Agustina, serta para ketua PAC dan ketua ranting.

Populer

Konsesi Tambang Ormas Dicurigai Siasat Jokowi Kabur dari Kejaran Utang

Sabtu, 15 Juni 2024 | 12:27

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Machmudin: Harus Ada Upaya Masif Hentikan Perundungan!

Jumat, 14 Juni 2024 | 05:24

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

UPDATE

Diberi Tugas Maju Pilgub Banten, Airin Mohon Doa Airlangga

Senin, 24 Juni 2024 | 00:01

Praktik Oligarki dan Politik Uang Diprediksi Tinggi pada Pilkada 2024

Minggu, 23 Juni 2024 | 23:32

Selama Ini Makmum, PKS Ingin Jadi Imam di Jakarta

Minggu, 23 Juni 2024 | 23:12

Gokasi Jakarta Siap Lahirkan Atlet Berprestasi

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:17

Nasib Politik Anies Ditentukan di Pilkada Jakarta

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:14

Airlangga: Ridwan Kamil Maju Pilkada Jakarta Tergantung Survei

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:06

Airin Kantongi Restu Koalisi Indonesia Maju

Minggu, 23 Juni 2024 | 22:04

Pilkada Lamongan untuk Siapa?

Minggu, 23 Juni 2024 | 21:25

Aktivis 98 sebut MKD Terlalu Tergesa-gesa soal Ketua MPR

Minggu, 23 Juni 2024 | 21:19

Saksi Yehuwa Prihatin Berita Peperangan Mendominasi Dunia

Minggu, 23 Juni 2024 | 21:08

Selengkapnya