Berita

Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan/Net

Politik

Masjid Agung Al-Azhar Gelar Salat Iduladha Besok

SABTU, 15 JUNI 2024 | 21:03 WIB | LAPORAN: BONFILIO MAHENDRA

Masjid Agung Al-Azhar, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan akan menyelanggarakan salat Iduladha 1445 H pada Minggu besok (16/6).

"Betul, besok InsyaAllah (Salat Iduladha)," kata Kepala Kantor Masjid Agung Al-Azhar, Tatang Komara saat dihubungi wartawan, Sabtu (15/6).

Lanjut Tatang, pelaksanaan Salat Id merujuk pada Keputusan Pengurus Takmir Masjid Agung Al-Azhar Nomor 086 tahun 2024, yang memutuskan Hari Raya Iduladha jatuh pada waktu wukuf di Arafah yakni pada Sabtu ini.

"Sekarang sedang wukuf di Arafah, maka kami mengikuti pelaksanaan wukuf di Arafah merujuk kepada tadi wukuf di Arafah hari ini dan untuk 9 Dzulhijjah 1445 H jatuh hari Sabtu, 15 Juni 2024 (Puasa sunnah Arafah)," kata Tatang.

Nantinya, yang bertindak sebagai khotib dalam pelaksanaan Salat Id adalah H. M. Anwar R. Prawira dengan imam adalah H. Mukhtar Ibnu.

"Khatib dari intern kami dan imamnya imam masjid kita Ustaz Ibnu," kata Tatang.

Tatang memperkirakan akan ada belasam ribu jemaah yang hadir dalam Salat Id besok pagi pukul 07.00 WIB.

"Alhamdulillah respons masyarakat. Kami akan prediksi mungkin ini lumayan besar dari segi animo. Kami sekarang sudah mempersiapkan secara fisik, lapangan sudah kita garis area-area halaman masjid sudah kita bersihkan, kita tentukan untuk menampung jamaah," pungkasnya.

Perayaan Salat Id ini lebih cepat dari hasil sidang isbat Kementerian Agama di mana pemerintah menetapkan 1 Zulhijjah 1445 Hijriah jatuh pada 8 Juni 2024, dengan begitu, maka Hari Raya Iduladha 10 Zulhijjah 1445 H jatuh pada Senin (17/6).

Populer

Politikus Demokrat Usul Legalisasi Judol Buat Tambah Uang Negara

Senin, 17 Juni 2024 | 18:58

Pengamat: Kembalikan Citra, Hery Gunardi Pantas Dicopot Jadi Dirut BSI

Sabtu, 22 Juni 2024 | 19:46

Preview Belgia Vs Slovakia: Hati-hati Pancingan Emosi

Senin, 17 Juni 2024 | 16:59

Bermain Imbang Tanpa Gol, Laga Prancis Vs Belanda Diwarnai Kontroversi

Sabtu, 22 Juni 2024 | 04:09

Bey Ingatkan Gen Z Tak Jadikan Lansia Tulang Punggung Keluarga

Kamis, 20 Juni 2024 | 06:00

Bey Machmudin Ingatkan Warga Jangan Coba-coba Mengakali PPDB

Selasa, 25 Juni 2024 | 03:45

Bey Perintahkan Pemkot Bandung Pulihkan Sungai Citarum

Kamis, 20 Juni 2024 | 03:00

UPDATE

Ono Surono Resmi Jadi Jagoan Banteng di Pilgub Jabar 2024

Jumat, 28 Juni 2024 | 03:56

Mau Kabur ke Kamboja, Gembong Judi Online Berhasil Diringkus Polisi

Jumat, 28 Juni 2024 | 03:31

Personel Kostrad Borong Hasil Tani Masyarakat di Papua

Jumat, 28 Juni 2024 | 03:13

Terminal LPG Tanjung Sekong Makin “Hijau” Jaga Ketahanan Energi RI

Jumat, 28 Juni 2024 | 02:50

Panja Timah DPR Cari Solusi Atasi Tambang Ilegal di Babel

Jumat, 28 Juni 2024 | 02:30

Cek Stok Beras

Jumat, 28 Juni 2024 | 02:12

IPC TPK Jambi Fasilitasi Pengiriman Pinang Belah ke Bangladesh

Jumat, 28 Juni 2024 | 01:56

26 RUU Tentang Kabupaten/Kota Harus Perhatikan Karakteristik Daerah

Jumat, 28 Juni 2024 | 01:38

Pangdivif 2 Kostrad Terima Brevet Bramasta Yudha

Jumat, 28 Juni 2024 | 01:16

DPR Dukung Program Revitalisasi Laboratorium Badan Karantina

Jumat, 28 Juni 2024 | 00:54

Selengkapnya