Berita

Pemimpin tertinggi Iran, Ayatullah Ali Khamenei/Net

Dunia

Kirim Surat ke Mahasiswa AS Pro-Palestina, Ayatullah Khamenei: Kalian di Jalan yang Benar

JUMAT, 31 MEI 2024 | 16:01 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Sebuah surat dikirim Pemimpin tertinggi Iran, Ayatullah Ali Khamenei untuk menunjukkan simpati dan rasa solidaritas kepada aksi demo mahasiswa pendukung Palestina di Amerika Serikat.

Berdasarkan isi surat yang dilihat redaksi pada Jumat (31/5), Khamenei menyebut aksi mahasiswa AS sebagai perjuangan melawan jaringan teroris kejam bernama Zionis Israel yang telah bertahun-tahun menindas Palestina.

Menurut Khamenei, posisi yang diambil para mahasiswa sudah benar. Karena genosida yang dilakukan oleh Israel bukan baru-baru ini saja terjadi, tetapi berpuluh-puluh tahun lalu.

"Kalian saat ini berdiri di sisi sejarah yang benar. Kalian telah menjadi bagian dari front perlawanan yang menentang kebijakan pemerintah pendukung Zionis. Kalian telah memulai sebuah perjuangan yang terhormat," kata Khamenei.

Lebih lanjut, pemimpin Iran itu menyoroti standar ganda yang dianut AS dan sekutu Barat dalam merespons konflik Israel Palestina.

"Mereka menggambarkan rezim teroris dan kejam Israel seolah-olah sedang membela diri mereka sendiri, dan menyebut perlawanan Palestina, yang membela kebebasan, keamanan dan hak untuk menentukan nasib sendiri, sebagai teroris," tegasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

Nyanyian Riza Chalid Penting Mengungkap Pejabat Serakah

Minggu, 09 Maret 2025 | 20:58

Polda Metro Didesak Segera Periksa Pemilik MNC Asia Holding Hary Tanoe

Minggu, 09 Maret 2025 | 18:30

UPDATE

Sinergi Infrastruktur dan Pertahanan Kunci Stabilitas Nasional

Senin, 10 Maret 2025 | 21:36

Indonesia-Vietnam Naikkan Level Hubungan ke Kemitraan Strategis Komprehensif

Senin, 10 Maret 2025 | 21:22

Mendagri Tekan Anggaran PSU Pilkada di Bawah Rp1 Triliun

Senin, 10 Maret 2025 | 21:02

Puji Panglima, Faizal Assegaf: Dikotomi Sipil-Militer Memang Selalu Picu Ketegangan

Senin, 10 Maret 2025 | 20:55

53 Sekolah Rakyat Dibangun, Pemerintah Matangkan Infrastruktur dan Kurikulum

Senin, 10 Maret 2025 | 20:48

PEPABRI Jamin Revisi UU TNI Tak Hidupkan Dwifungsi ABRI

Senin, 10 Maret 2025 | 20:45

Panglima TNI Tegaskan Prajurit Aktif di Jabatan Sipil Harus Mundur atau Pensiun

Senin, 10 Maret 2025 | 20:24

Kopdes Merah Putih Siap Berantas Kemiskinan Ekstrem

Senin, 10 Maret 2025 | 20:19

Menag Masih Pelajari Kasus Pelarangan Ibadah di Bandung

Senin, 10 Maret 2025 | 20:00

Airlangga dan Sekjen Partai Komunis Vietnam Hadiri High-Level Business Dialogue di Jakarta

Senin, 10 Maret 2025 | 19:59

Selengkapnya