Berita

Ketua Bappilu Partai Nasdem, Prananda Surya Paloh/RMOL

Politik

Nasdem Utamakan Kader di Pilgub Jakarta, Batal Usung Anies?

SELASA, 28 MEI 2024 | 16:41 WIB | LAPORAN: AHMAD ALFIAN

Partai Nasdem tengah menggodok figur-figur potensial yang akan diusung pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak 2024, termasuk untuk Provinsi Jakarta.

Menurut Ketua Bappilu Partai Nasdem, Prananda Surya Paloh, meskipun Jakarta sudah melepas status ibu kota namun tidak menghilangkan kekhususannya.

"Kalau DKI namanya juga daerah khusus, jadi butuh waktu pemikiran secara khusus," kata Prananda di Nasdem Tower, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (28/5).

Sejumlah kader yang masuk bursa bakal Cagub Jakarta di antaranya Bendahara Umum Partai Nasdem, Ahmad Sahroni, dan Ketua DPW Nasdem Jakarta, Wibi Andrino.

Partai besutan Surya Paloh itu pun tak menutup kemungkinan untuk kembali mengusung kontestan Pilpres 2024 dari Koalisi Perubahan, Anies Baswedan, untuk berlaga di Pilgub Jakarta.

"Tapi saya rasa kami utamakan kader. Saya belum bisa mengungkapkan siapa itu karena memang sangat dinamis, tapi saya yakin dan percaya nanti pasti akan ada yang terbaik dari yang terbaik," pungkas Prananda.

Dalam waktu dekat ini, Partai Nasdem akan segera melakukan rapat pleno untuk mengeluarkan surat rekomendasi dukungan kepada sosok yang bakal diusung di Jakarta.

Populer

BANI Menangkan Anak-Anak Soeharto, OC Kaligis: Kami Gugat dan Lawan

Selasa, 03 Desember 2024 | 15:57

Lebih Mulia Dagang Es Teh daripada Dagang Agama

Rabu, 04 Desember 2024 | 06:59

Haris Moti Yakin Pilkada Jakarta Lanjut Dua Putaran

Kamis, 05 Desember 2024 | 16:33

Jokowi Tekor Ratusan Miliar di Pilkada Jakarta

Senin, 02 Desember 2024 | 01:26

Informasi Dirut BNI Terlibat Pembiayaan Usaha Michael Timothy-KoinWorks Menyesatkan

Jumat, 06 Desember 2024 | 15:44

Try Sutrisno Minta LaNyalla Tetap Perjuangkan UUD 1945 Naskah Asli

Sabtu, 07 Desember 2024 | 07:00

Wall Street Pecah Rekor, Saham Meta Terbang 2,4 Persen

Sabtu, 07 Desember 2024 | 07:57

UPDATE

Trump undang Xi Jinping Hadiri Pelantikannya sebagai Presiden AS

Kamis, 12 Desember 2024 | 12:18

Majelis Umum PBB Desak Gencatan Senjata di Gaza, Dukung UNRWA

Kamis, 12 Desember 2024 | 12:17

Bulog Dorong Program Rumah Pangan Kita Makin Diminati

Kamis, 12 Desember 2024 | 12:08

Ekspor UMKM RI Baru Capai 16 Persen, Rosan Dorong Peningkatan Daya Saing

Kamis, 12 Desember 2024 | 12:00

Menag Nasaruddin Kaji Usulan Sertifikasi Ulama

Kamis, 12 Desember 2024 | 11:56

Direktur Keuangan ASDP Djunia Satriawan Dipanggil KPK

Kamis, 12 Desember 2024 | 11:49

Nataru di Lampung Dikawal 3.630 Personel Gabungan

Kamis, 12 Desember 2024 | 11:43

Bolekaka Dimsum Festival 2024: Perkuat Kolaborasi dan Bedah Kesalahan Bisnis UMKM

Kamis, 12 Desember 2024 | 11:42

Penetapan Pemenang Pilkada Jakarta Tunggu Keputusan MK

Kamis, 12 Desember 2024 | 11:36

Axiata dan Smartfren Resmi Merger, Bentuk Entitas Baru XLSmart

Kamis, 12 Desember 2024 | 11:33

Selengkapnya