Berita

Kabosu, anjing Jepang yang sering menjadi meme uang kripto Dogecoin/Net

Bisnis

Anjing Meme Uang Kripto Dogecoin Meninggal Saat Tidur

SABTU, 25 MEI 2024 | 10:17 WIB | LAPORAN: RENI ERINA

Kabar duka datang dari Kabosu, anjing Jepang yang sering menjadi meme uang kripto Dogecoin. Ia mati pada usia 18 tahun.

Atsuko Sato, sang pemilik anjing ras Shiba Inu itu mengumumkan kematian Kabosu dalam sebuah postingan di akun Instagram @kabosumama pada Jumat (24/5).

“Dia pergi dengan sangat damai tanpa penderitaan, seolah tertidur sambil merasakan hangatnya tanganku mengelusnya,” tulis Atsuko, seperti dikutip dari Reuters.

Kabosu dikenal sebagai wajah Dogecoin, mata uang kripto alternatif yang dimulai sebagai kritik satir terhadap kegilaan kripto tahun 2013.

Namun nilai token tersebut melonjak setelah bos Tesla Elon Musk yang dikenal sebagai pendukung cryptocurrency, mulai men-tweet tentang hal itu pada tahun 2020. Sejak itu miliarder tersebut telah berulang kali mempromosikan Dogecoin.

Dogecoin menambah nilai pasarnya sebesar 4 miliar dolar AS tahun lalu ketika Musk, yang membeli situs media sosial Twitter pada tahun 2022, secara singkat mengganti logo burung biru Twitter dengan gambar Kabosu. Milyarder itu kemudian mengganti nama Twitter menjadi X.

Dengan kapitalisasi pasar sekitar 23,6 miliar dolar AS, Dogecoin sekarang menjadi mata uang kripto terbesar kesembilan, menurut situs data Coingecko.com.

“Dampak yang ditimbulkan oleh anjing yang satu ini di seluruh dunia tidak dapat diukur,” tulis Dogecoin di situs media sosial X pada hari Jumat.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tiga Hakim PN Surabaya Tersangka Dugaan Suap Diperiksa di Kejagung

Selasa, 05 November 2024 | 14:04

Beberapa Jam Sebelum Pilpres AS, Korut Luncurkan Rudal Balistik ke Laut Timur

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Pembiayaan Hijau Jadi Kunci Percepatan SDGs

Selasa, 05 November 2024 | 13:58

Dipimpin Titiek Soeharto, Komisi IV DPR Rapat Bareng Kementan

Selasa, 05 November 2024 | 13:57

Cegah Pelanggaran Etik, DKPP Rakor Bareng 622 Penyelenggara Pemilu

Selasa, 05 November 2024 | 13:53

Susun Prolegnas 2025-2029, Baleg DPR Bahas Revisi UU Hak Cipta

Selasa, 05 November 2024 | 13:51

BPOM Sita Puluhan Ribu Kemasan Latio Imbas Kasus Keracunan

Selasa, 05 November 2024 | 13:45

Laporan Dugaan Gratifikasi Private Jet Kaesang Masih Berproses di KPK

Selasa, 05 November 2024 | 13:36

DKPP Terima 584 Pengaduan Pilkada, Terbanyak di Sumut

Selasa, 05 November 2024 | 13:35

Masih Sakit, Megawati Belum Bisa Bertemu Prabowo

Selasa, 05 November 2024 | 13:20

Selengkapnya