Berita

Pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong Un memotong pita merah sebagai tanda peresmian Sekolah Pusat Kader WPK pada 21 Mei 2024/KCNA

Dunia

Kim Jong Un Resmikan Sekolah Pelatihan Kader Pusat Partai Pekerja Korea

JUMAT, 24 MEI 2024 | 15:01 WIB | LAPORAN: HANI FATUNNISA

Peresmian gedung Sekolah Pusat Kader Partai Pekerja Korea (WPK) dihadiri langsung oleh pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong Un.

Mengutip kantor berita resmi KCNA pada Jumat (24/5), acara tersebut berlangsung di hari Selasa (21/5) di sekitar kawasan Kumsusan, tempat gedung sekolah berdiri.

Dalam pidatonya, Kim menyampaikan kegembiraannya menyambut momen hadirnya Sekolah Pelatihan Kader Pusat WPK yang memiliki sejarah dan tradisi gemilang.

Dia juga mengaku puas dengan hasil pembangunan yang telah dikerjakan selama hampir setahun.

“Mari kita mengantar kejayaan besar pembangunan partai di era baru dengan mengedepankan cita-cita dan semangat pendiriannya!" ujar Kim memberikan semangat kepada seluruh kader.

Kim memotong pita peresmian kemudian disusul dengan  pemutaran lagu “The Internationale”.

Sebuah pertunjukan diberikan untuk menandai peresmian sekolah tersebut. Saat pertunjukan selesai, kembang api dinyalakan dan sorak-sorai kegembiraan kembali meledak.

Sekolah dengan luas total lebih dari 133.000 meter persegi, dibangun di lokasi yang ideal untuk para kader WPK.

Ruang administrasi, ruang budaya, olahraga dan lain-lain dibangun secara modern dan praktis sesuai misi, fungsi dan tujuannya.

Bangunan sekolah ini berhasil diselesaikan sebagai model sektor arsitektur dan pendidikan Juche dalam waktu kurang dari satu tahun setelah peletakan batu pertama.

Populer

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Pilkada Jateng dan Sumut Memanas Buntut Perseteruan PDIP Vs Jokowi

Minggu, 03 November 2024 | 13:16

Ketum PITI Sayangkan Haikal Hasan Bikin Gaduh soal Kewajiban Sertifikasi Halal

Kamis, 31 Oktober 2024 | 20:01

Inilah Susunan Dewan Komisaris IPC TPK Baru

Jumat, 01 November 2024 | 01:59

Komandan IRGC: Serangan Balasan Iran Melampaui Ekspektasi Israel

Jumat, 01 November 2024 | 12:04

Hizbullah Bombardir Pangkalan Militer Israel Pakai Rudal, Sirine Berdengung Kencang

Sabtu, 02 November 2024 | 18:04

UPDATE

Tak Terima Dikabarkan Meninggal, Joncik Laporkan Akun Facebook "Lintang Empat Lawang" ke Polisi

Kamis, 07 November 2024 | 06:07

Program Makan Bergizi Gratis Prabowo Didukung UEA

Kamis, 07 November 2024 | 05:56

Comeback Dramatis, Atletico Bikin PSG Menangis

Kamis, 07 November 2024 | 05:40

Presiden Prabowo Ucapkan Selamat kepada Donald Trump

Kamis, 07 November 2024 | 05:23

Sempat Buron, Oknum Kiai Cabul di Bangkalan Ditangkap di Probolinggo

Kamis, 07 November 2024 | 05:06

Usai Minta Restu Jokowi, Herman Deru Dapat Dukungan Penuh Kaesang Pangarep

Kamis, 07 November 2024 | 04:46

Dukung Kebijakan Kendaraan Dinas Produksi Lokal, Pemprov Lampung Siapkan Anggaran

Kamis, 07 November 2024 | 04:34

Jelang SEA Games 2025, 20 Pebasket Putri Benahi Fisik di Surabaya

Kamis, 07 November 2024 | 04:17

Hore! Gaji Guru Akan Naik

Kamis, 07 November 2024 | 03:55

Sekjen PDIP: Sawung Jabo Seorang Maestro!

Kamis, 07 November 2024 | 03:35

Selengkapnya