Berita

Gelaran West Java Sales Mission 2024/RMOLJabar

Bisnis

Jabar dan Jatim Kolaborasi Genjot Potensi Pariwisata

JUMAT, 24 MEI 2024 | 08:31 WIB | LAPORAN: ACHMAD RIZAL

Dua dinas pariwisata dan kebudayaan provinsi, Jawa Barat dan Jawa Timur menggelar West Java Sales Mission di Kota Surabaya, 22-23 Mei 2024.

Gelaran West Java Sales Mission 2024 yang selenggarakan di Surabaya, dihadiri 30 seller, terdiri dari perusahaan industri pariwisata dan asosiasi pariwisata.

Pada kesempatan itu, lebih dari 12 provinsi turut hadir sebagai buyer. Dikutip dari Kantor Berita RMOLJabar, Jumat (24/5), total estimasi minat transaksi yang terdata mencapai Rp15 miliar.

Kadisparbud Jabar, Benny Bachtiar, mengatakan, kegiatan itu ditujukan untuk mempromosikan potensi pariwisata dengan memperkenalkan destinasi unggulan Jawa Barat, dikombinasikan melalui penawaran paket wisata lengkap.

Pemilihan Jawa Timur sebagai lokasi pelaksanaan West Java Sales Mission bukan tanpa alasan. Sejauh ini Jawa Barat dan Jawa Timur termasuk wilayah unggulan wisata di Indonesia. Karena itu perlu memperkuat kolaborasi, demi mengangkat potensi wisata, budaya, maupun ekonomi kreatif kedua provinsi.

"Acara tidak hanya menjadi momentum mempererat tali persaudaraan antar wilayah, juga sebagai platform yang berharga bagi kami dalam memperkenalkan kekayaan budaya dan potensi pariwisata yang dimiliki Jawa Barat kepada pemangku kepentingan di Jawa Timur," kata Benny, lewat keterangan tertulis, Jumat (23/5).

"Ke depan, Jawa Barat dapat menjalin hubungan yang sinergis dengan Jawa Timur sebagai upaya meningkatkan promosi pariwisata, mengembangkan produk inovatif, serta memperluas aksesibilitas bagi para wisatawan, serta menciptakan kesadaran bahwa Jawa Barat memiliki destinasi wisata yang indah dan menarik dikunjungi," tambahnya.

Hadirnya Bandara Internasional Jawa Barat (BIJB) Kertajati di Kabupaten Majalengka juga memudahkan akses wisatawan. Selain itu juga terdapat Tol Trans Jawa yang memungkinkan wisatawan dari Surabaya menuju Jawa Barat dalam waktu tempuh 7-8 jam saja.

"Melanjutkan sukses Bursa Pariwisata 2023, Jawa Timur akan kembali menyelenggarakan Bursa Pariwisata 2024, kali ini kerja sama dengan Jawa Barat. Harapannya, bisa menjadi brand nasional dalam event travel fair B2C dan B2B dalam mendapatkan harga penawaran yang menarik," kata Kadisbudpar Jawa Timur, Evy Afianasari.

Acara West Java Sales Mission juga dihadiri Ketua Tim Kerja Misi Penjualan Kemenparekraf RI, Bulqis Chairina. Kegiatan juga dihadiri para seller dan buyer dari pelaku industri pariwisata maupun asosiasi pariwisata.

Populer

Prabowo Perintahkan Sri Mulyani Pangkas Anggaran Seremonial

Kamis, 24 Oktober 2024 | 01:39

KPK Usut Keterlibatan Rachland Nashidik dalam Kasus Suap MA

Jumat, 25 Oktober 2024 | 23:11

Pemuda Katolik Tolak Program Transmigrasi di Papua

Rabu, 30 Oktober 2024 | 07:45

Akbar Faizal Sindir Makelar Kasus: Nikmati Breakfast Sebelum Namamu Muncul ke Publik

Senin, 28 Oktober 2024 | 07:30

Muncul Petisi Agus Salim Diminta Kembalikan Uang Donasi

Rabu, 23 Oktober 2024 | 02:22

Bahlil Tunjukkan Kesombongan pada Prabowo

Jumat, 25 Oktober 2024 | 13:37

Petisi Cabut Donasi Agus Salim Diteken Lebih dari 125 Ribu Orang

Kamis, 24 Oktober 2024 | 00:43

UPDATE

Prabowo Bareng Gibran Hadir di Deklarasi GSN

Sabtu, 02 November 2024 | 15:47

Komisi V Ingatkan Peningkatan Pelayanan Sarana Prasarana Menjelang Nataru

Sabtu, 02 November 2024 | 15:37

Harga CPO Meroket ke Level Tertinggi di Awal Bulan

Sabtu, 02 November 2024 | 15:09

Jenazah Kebakaran Pabrik Pakan Ternak Belum Berhasil Diidentifikasi

Sabtu, 02 November 2024 | 14:50

Lagi Santai Ngopi, Prajurit TNI Dikeroyok Ormas di Jaksel

Sabtu, 02 November 2024 | 14:30

BKPM Bidik Investasi Rp1.900 Triliun di 2025 dari Sektor Ini

Sabtu, 02 November 2024 | 14:29

Saham Eropa Menghijau, Indeks DAX Bangkit 0,93 Persen

Sabtu, 02 November 2024 | 14:04

Tumpukan Duit Judi Slot

Sabtu, 02 November 2024 | 13:54

3 Tersangka Baru Judi Slot8278 Terancam Penjara 20 Tahun

Sabtu, 02 November 2024 | 13:39

Tak Hanya iPhone 16, Pemerintah Juga Bakal Blokir IMEI Google Pixel

Sabtu, 02 November 2024 | 13:14

Selengkapnya