Berita

World Water Forum ke-10 di Bali, Indonesia/Net

Hukum

Sinergitas Lintas Sektor Kunci Kesuksesan WWF ke-10

KAMIS, 23 MEI 2024 | 15:58 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Penyelenggaraan World Water Forum ke-10 yang berlangsung di Bali sejak 18 Mei 2024 lalu dinilai cukup sukses lewat sinergitas antar lintas sektor.

Guru Besar Fakultas Hukum Universitas Pendidikan Nasional (Undiknas) Denpasar, I Nyoman Budiana menilai, sinergitas lintas sektor ini bisa berjalan baik berkat keterlibatan Badan Intelijen Negara (BIN).

“Semua jajaran aparat keamanan, baik dari TNI, Polri, BNPT, intelijen, dan aparatur pemerintah daerah telah bersatu padu untuk mengatasi permasalahan keamanan di Bali,” kata Nyoman dalam keterangan tertulisnya, Kamis (23/5).

Berkat sinergitas ini, stabilitas keamanan gelaran WWF pun berjalan dengan baik.

Sinergi tersebut pula yang diakui oleh Badan Nasional Penanggulangan Terorisme (BNPT). Sestama BNPT, Bambang Surono menyebut, pihaknya terus bersinergi dengan BIN dalam pengamanan WWF ke-10 sekaligus mencegah aksi teror.

Ada beberapa kegiatan yang dilakukan lintas sektor, salah satunya evaluasi assessment sistem pengamanan lingkungan dan objek vital nasional (obvitnas).

“Juga mengoordinasikan aparat keamanan dan juga komunitas intelijen, baik nasional maupun daerah,” ujar Kepala BNPT.

Sementara itu, Karo Penmas Divisi Humas Polri, Brigjen Trunoyudo Wisnu Andiko juga mengatakan, sinergitas berbagai sektor telah dimaksimalkan dalam upaya pengamanan, penjagaan, keselamatan, dan kenyamanan delegasi WWF.

“Polri juga berkolaborasi dengan Paspampres, TNI, BIN, BNPT, BSSN, BNPB, Kementerian/Lembaga dan stakeholder terkait guna memastikan kelancaran serta keamanan acara,” demikian kata Trunoyudo.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya