Berita

Pertamina meluncurkan program barunya bernama Competency Development Program/Ist

Bisnis

Competency Development Program Hadir untuk Tingkatkan Kapabilitas Perwira Pertamina

SABTU, 18 MEI 2024 | 17:34 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Pertamina meluncurkan program barunya bernama Competency Development Program. Program ini dalam rangka meningkatkan kapabilitas perwira Pertamina.

Program ini merupakan bagian dari Pertamina Investment Excellent untuk menjawab kebutuhan serta tantangan bisnis ke depan, khususnya terkait pengelolaan dan eksekusi investasi.

Sekretaris Kementerian BUMN, Rabin Indrajad Hattari mengatakan sesuai tagline Pertamina yaitu “Energizing You”, Perwira Pertamina perlu diberikan energi melalui transformasi dan bangun budaya.

Kata dia, Pertamina ke depannya harus terbang lebih tinggi dan terus melihat kedepan. Untuk itu, perubahan budaya menjadi sebuah keharusan.

“Seluruh Perwira Pertamina harus menjadi bagian dari program ini dan menjadi agen perubahan, membangun jaringan dan meningkatkan kolaborasi, untuk memberikan kontribusi positif bagi Pertamina dan Indonesia," jelas Rabin pada kesempatan seremonial launching Competency Development Program di Grha Pertamina, Jakarta, Jumat (17/5).

Rabin menilai Pertamina Competency Development Program adalah salah satu bentuk komitmen Pertamina dalam mengembangkan budaya yang kuat dan bertujuan untuk meningkatkan kompetensi dan kapabilitas Perwira Pertamina.

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati mengatakan Competency Development Program menjadi komitmen dan fokus Pertamina, baik holding, sub holding, maupun anak perusahaan guna mendukung upaya untuk meningkatkan investasi Pertamina yang berkualitas.

“Saya mengajak seluruh Perwira Pertamina untuk menyambut dengan antusias dan komitmen menjalankan program tersebut. Apresiasi juga kepada Perwira maupun seluruh partner dan fasilitator yang mendukung program ini," kata Nicke.

Ditambahkan Vice President Corporate Communication Pertamina, Fadjar Djoko Santoso, Pertamina memberikan ruang kesempatan kepada seluruh perwira untuk berkarya.

Salah satunya, kata dia, melalui program Competency Development Program yang telah dirilis ini, menjadi kesempatan perwira untuk ikut terlibat secara langsung sekaligus meningkatkan value perwira sebagai aset terbaik perusahaan untuk mendukung kinerja perseroan jangka panjang.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya