Berita

Program KPR bank bjb/Ist

Bisnis

Ada KPR bank bjb, Suku Bunga Murah Berlimpah Hadiah

SABTU, 18 MEI 2024 | 08:43 WIB | LAPORAN: DIKI TRIANTO

Berbagai program promosi menarik dihadirkan bank bjb dalam merayakan ulang tahunnya ke-63, salah satunya sektor properti dengan program Kredit Pemilikan Rumah (KPR).
 
Pemimpin Divisi Corporate Secretary bank bjb, Widi Hartoto menjelaskan, program bjb KPR HUT bank bjb ke-63 merupakan wujud komitmen perusahaan untuk memberikan layanan terbaik kepada nasabah,
 

"Sebagai bagian dari perayaan ulang tahun bank bjb, kami berkomitmen untuk memberikan berbagai promo yang menarik bagi konsumen," ucap Widi dalam keterangan tertulisnya, Sabtu (18/5).
 
Salah satu program unggulan yang ditawarkan adalah suku bunga istimewa untuk bjb KPR FYP (For Your Property), untuk pembelian properti, dengan suku bunga mulai dari 6.88 persen p.a efektif untuk periode 3 tahun pertama, yang kemudian diikuti oleh suku bunga cap selama 1 tahun pada tahun ke-4, dan suku bunga floating untuk sisa tenor kredit.

Kemudian suku bunga 7.88 persen p.a efektif untuk periode 5 tahun pertama, yang kemudian diikuti oleh suku bunga cap selama 1 tahun pada tahun ke-6, dan suku bunga floating untuk sisa tenor kredit.
 
"Kami berusaha memberikan kemudahan bagi para calon debitur untuk memiliki rumah impian mereka dengan suku bunga yang kompetitif," tambah Widi.
 
Selain itu, program ini juga menawarkan berbagai insentif menarik seperti hadiah langsung berupa 3 unit smartphone dengan total hadiah senilai maksimal Rp50.000.000,-, termasuk pajak untuk calon debitur bjb KPR dengan tujuan pembelian rumah tapak/susun primary dan plafond tertinggi sepanjang periode program. Adapun minimal plafond yaitu Rp1.000.000.000 alias satu miliar rupiah.
 
Program lainnya meliputi diskon biaya administrasi hingga maksimal 63 persen dari ketentuan yang berlaku untuk tujuan pembelian, Take Over XTRA dan Top Up, serta penawaran free appraisal internal untuk tujuan pembelian dengan agunan rumah tapak/susun.
 
Periode program ini berlangsung mulai dari 1 sampai 30 Mei 2024. Bagi para calon debitur yang tertarik, dapat segera mengajukan permohonan KPR melalui bank bjb dan memanfaatkan berbagai keuntungan yang ditawarkan dalam rangka perayaan ulang tahun bank bjb yang ke-63.
 
"Kami berharap program ini dapat memberikan nilai tambah bagi nasabah kami dalam memenuhi kebutuhan finansial mereka. Ayo, segera ikut programnya, kapan lagi ikut program Promo KPR dengan berbagai kemudahan, dan beragam hadiah,” tutup Widi.

Populer

Demo di KPK, GMNI: Tangkap dan Adili Keluarga Mulyono

Jumat, 20 September 2024 | 16:22

Mantan Menpora Hayono Isman Teriak Tanah Keluarganya Diserobot

Jumat, 20 September 2024 | 07:04

KPK Ngawur Sebut Tiket Jet Pribadi Kaesang Rp90 Juta

Rabu, 18 September 2024 | 14:21

Kaesang Kucing-kucingan Pulang ke Indonesia Naik Singapore Airlines

Rabu, 18 September 2024 | 16:24

Fufufafa Diduga Hina Nabi Muhammad, Pegiat Medsos: Orang Ini Pikirannya Kosong

Rabu, 18 September 2024 | 14:02

Kaesang Bukan Nebeng Private Jet Gang Ye, Tapi Pinjam

Rabu, 18 September 2024 | 03:13

Makin Ketahuan, Nomor Ponsel Fufufafa Dicantumkan Gibran pada Berkas Pilkada Solo

Senin, 23 September 2024 | 09:10

UPDATE

Pramono Anung: Jakarta Butuh Pemimpin Pekerja Keras, Bukan Tukang Tebar Pesona

Minggu, 29 September 2024 | 02:07

Jupiter Aerobatic Team Bikin Heboh Pengunjung Semarak Dirgantara 2024

Minggu, 29 September 2024 | 01:53

Pertemuan Prabowo-Megawati Bisa Menguatkan Demokrasi

Minggu, 29 September 2024 | 01:19

Kapolri Lantik Sejumlah Kapolda Sekaligus Kukuhkan 2 Jabatan

Minggu, 29 September 2024 | 00:57

Gen X, Milenial, hingga Gen Z Bikin Komunitas BRO RK Menangkan Ridwan Kamil

Minggu, 29 September 2024 | 00:39

Kecam Pembubaran Paksa Diskusi, Setara Institute: Ruang Sipil Terancam!

Minggu, 29 September 2024 | 00:17

Megawati Nonton “Si Manis Jembatan Merah" Ditemani Hasto dan Prananda

Sabtu, 28 September 2024 | 23:55

Andrew Andika Ditangkap Bersama 5 Temannya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:35

Aksi Memukau TNI AU di Semarak Dirgantara 2024

Sabtu, 28 September 2024 | 23:19

Gara-gara Topan, Peternak di Thailand Terpaksa Bunuh 125 Buaya

Sabtu, 28 September 2024 | 23:15

Selengkapnya