Berita

Lambang MIND ID/Net

Bisnis

Kinerja Positif Keuangan Jadi Bukti Grup MIND ID Beri Nilai Tambah

SELASA, 14 MEI 2024 | 09:48 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Kinerja positif kembali ditunjukkan BUMN Holding Industri Pertambangan MIND ID. Hal itu dapat dilihat dari rapat umum pemegang saham (RUPS) tiga anggota grup MIND ID pada Rabu (8/5).

Ketiga anggota grup itu adalah PT Aneka Tambang Tbk (ANTM) atau Antam, PT Bukit Asam Tbk (PTBA), dan PT Timah Tbk (TINS).

Antam dan Bukit Asam bahkan secara konsisten membayar dividen kepada pemegang saham. Hanya PT Timah yang memilih tidak membagikan.

Sebagaimana keterangan resmi dari MIND ID pada Selasa (14/5), nilai penjualan bersih PT Antam selama 2023 mencapai Rp41,05 triliun, dengan laba bersih Rp3,08 triliun dan didistribusikan kepada Pemilik Entitas Induk Perusahaan.

Sedangkan Bukit Asam memiliki pendapatan Rp38,5 triliun dan laba bersih Rp6,1 triliun. Dari total laba tersebut, sebanyak 75 persen laba bersih atau Rp4,6 triliun disetujui sebagai dividen.

Sementara PT Timah mencatat pendapatan Rp8,4 triliun. Mereka berkomitmen memperkuat kinerja operasional bisnis guna memberikan pendapatan yang optimal bagi seluruh shareholder.

Bagi Sekretaris Perusahaan MIND ID Heri Yusuf, pengumuman ini merupakan bukti komitmen untuk memberikan nilai tambah pada industri pertambangan mineral Indonesia.

"Kami bersyukur perolehan kinerja Tahun Buku 2023 memiliki tren positif, sehingga mampu mendukung penciptaan nilai tambah,” tutupnya.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya