Berita

Kepala Divisi Hubungan Kelembagaan MIND ID Selly Adriatika/Net

Bisnis

Selly Adriatika, Perempuan dan Peran Pejabat MIND ID

SENIN, 29 APRIL 2024 | 16:38 WIB | LAPORAN: AHMAD KIFLAN WAKIK

Menjadi pejabat di induk perusahaan tambang negara, tidak membuat Kepala Divisi Hubungan Kelembagaan MIND ID Selly Adriatika lupa akan perannya sebagai perempuan.

Dikatakan Selly, dia memang harus membagi peran untuk tetap dekat dengan karyawan. Bahkan, dia harus memposisikan diri seperti ibu bagi karyawan.

"Saya dekat dengan tim saya di pekerjaan. Saya seperti ibunya anak-anak kalau di kantor," kata Selly dalam keterangan tertulis, Senin (29/4).

Setelah lebih dari 20 tahun berkarir di perusahaan perbankan, Selly masuk ke bidang komunikasi hingga menempati jabatan sebagai wakil presiden komunikasi perusahaan.

Kini, penyuka kucing itu memimpin Divisi Hubungan Kelembagaan MIND ID, perusahaan induk yang membawahi beberapa perusahaan pertambangan milik pemerintah.

"Industri pertambangan benar-benar menarik. Alhamdulillah, Tuhan mengaruniakan kita begitu banyak sumber daya alam, termasuk tambang, yang harus dikelola dengan baik untuk kesejahteraan dan masa depan Indonesia," tuturnya,

"Tentunya prinsip pengelolaan pertambangan mirip dengan nama MIND ID, harus mindful, harus mempertimbangkan berbagai aspek seperti sustainability alam, pemberdayaan masyarakat sekitar, hingga peningkatan nilai ekonomi melalui hilirisasi," imbuhnya.

Selly menilai perempuan punya kekuatan dan peran yang luar biasa dalam keluarga maupun masyarakat.

"Saya rasa peran wanita baik di keluarga, pekerjaan, maupun masyarakat sangatlah luar biasa. Kita bisa lihat di balik berbagai kesuksesan, selalu ada peran wanita sebagai penolong," katanya.

Dia mengatakan bahwa perempuan dengan kemampuan dan ketulusannya bisa mendatangkan pengaruh baik kepada orang-orang dan lingkungan di sekitarnya.

"Bekerjalah dengan hati, plus pastinya pakai otak," pungkasnya.

Populer

KPK Kembali Periksa Pramugari Jet Pribadi

Jumat, 28 Februari 2025 | 14:59

Sesuai Perintah Prabowo, KPK Harus Usut Mafia Bawang Putih

Minggu, 02 Maret 2025 | 17:41

Digugat CMNP, Hary Tanoe dan MNC Holding Terancam Bangkrut?

Selasa, 04 Maret 2025 | 01:51

Lolos Seleksi TNI AD Secara Gratis, Puluhan Warga Datangi Kodim Banjarnegara

Minggu, 02 Maret 2025 | 05:18

CMNP Minta Pengadilan Sita Jaminan Harta Hary Tanoe

Selasa, 04 Maret 2025 | 03:55

KPK Terus Didesak Periksa Ganjar Pranowo dan Agun Gunandjar

Jumat, 28 Februari 2025 | 17:13

Bos Sritex Ungkap Permendag 8/2024 Bikin Industri Tekstil Mati

Senin, 03 Maret 2025 | 21:17

UPDATE

BRI Salurkan KUR Rp27,72 Triliun dalam 2 Bulan

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

Badai Alfred Mengamuk di Queensland, Ribuan Rumah Gelap Gulita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:38

DPR Cek Kesiapan Anggaran PSU Pilkada 2025

Senin, 10 Maret 2025 | 11:36

Rupiah Loyo ke Rp16.300 Hari Ini

Senin, 10 Maret 2025 | 11:24

Elon Musk: AS Harus Keluar dari NATO Supaya Berhenti Biayai Keamanan Eropa

Senin, 10 Maret 2025 | 11:22

Presiden Prabowo Diharapkan Jamu 38 Bhikkhu Thudong

Senin, 10 Maret 2025 | 11:19

Harga Emas Antam Merangkak Naik, Cek Daftar Lengkapnya

Senin, 10 Maret 2025 | 11:16

Polisi Harus Usut Tuntas Korupsi Isi MinyaKita

Senin, 10 Maret 2025 | 11:08

Pasar Minyak Masih Terdampak Kebijakan Tarif AS, Harga Turun di Senin Pagi

Senin, 10 Maret 2025 | 11:06

Lebaran di Jakarta Tetap Seru Meski Ditinggal Pemudik

Senin, 10 Maret 2025 | 10:50

Selengkapnya