Berita

Presiden Joko Widodo (Jokowi) setelah melakukan blusukan di Pasar Tumpah, Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat/Setpres

Bisnis

Blusukan ke Pasar Tumpah, Jokowi Klaim Harga Pangan Sulbar Lebih Stabil Dibanding Jawa

SELASA, 23 APRIL 2024 | 19:10 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

Presiden Joko Widodo (Jokowi) blusukan ke Pasar Tumpah di Kabupaten Mamasa, Sulawesi Barat, pada Selasa (23/4), untuk memeriksa harga kebutuhan pokok di pasar setelah Lebaran.

Dalam kunjungan itu, Jokowi mengklaim harga-harga pangan pokok di Pasar Tumpah lebih stabil dibandingkan dengan daerah lain.

"Tadi saya melihat harga-harga di sini juga stabil dibandingkan provinsi lain, dibandingkan Jawa," kata Jokowi dalam video yang disiarkan melalui kanal YouTube Sekretariat Presiden.


Ia pun mencontohkan harga cabai keriting di Pasar Tumpah Rp40 ribu per kg, sementara bawang merah Rp33 ribu per kg, dan beras lokal yang dijual Rp11 ribu per kg.

"Ini yang bagus sekali. Saya kira, kalau semua provinsi bisa memiliki beras lokal dengan harga-harga yang seperti itu, bagus," katanya.

Kepala negara itu berjanji akan membangun pasar baru di Kabupaten Mamasa, dengan lokasi yang tidak begitu jauh dari Pasar Tumpah.

Selain itu, Jokowi juga menjanjikan bakal membangun infrastruktur, seperti jalan di Kabupaten Mamasa.

"Tahun ini saya kira akan dapat tambahan Inpres Jalan Daerah banyak ya. Nanti dilihat, dilihat," ujar Jokowi.

Populer

Kajian Online Minta Maaf ke SBY dan Demokrat

Senin, 05 Januari 2026 | 16:47

KPK Panggil Sekretaris Camat hingga Direktur Perusahaan dalam Kasus OTT Bupati Bekasi

Rabu, 14 Januari 2026 | 12:09

Menanti Nyali KPK Panggil Jokowi di Kasus Kuota Haji

Minggu, 11 Januari 2026 | 08:46

Taktik Pecah Belah Jokowi Tak akan Berhasil

Sabtu, 10 Januari 2026 | 06:39

Pendukung Jokowi Kaget Dipolisikan Demokrat

Rabu, 07 Januari 2026 | 13:00

Penculikan Maduro Libatkan 32 Pesawat Buatan Indonesia

Selasa, 06 Januari 2026 | 13:15

Mahfud MD: Mas Pandji Tenang, Nanti Saya yang Bela!

Rabu, 07 Januari 2026 | 05:55

UPDATE

Sekolah Rakyat dan Investasi Penghapusan Kemiskinan Ekstrim

Kamis, 15 Januari 2026 | 22:03

Agenda Danantara Berpotensi Bawa Indonesia Menuju Sentralisme

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:45

JMSI Siap Perkuat Peran Media Daerah Garap Potensi Ekonomi Biru

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:34

PP Himmah Temui Menhut: Para Mafia Hutan Harus Ditindak Tegas!

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:29

Rezim Perdagangan dan Industri Perlu Dirombak

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:15

GMPG Pertanyakan Penanganan Hukum Kasus Pesta Rakyat Garut

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:02

Roy Suryo Ogah Ikuti Langkah Eggi dan Damai Temui Jokowi

Kamis, 15 Januari 2026 | 21:00

GMNI: Bencana adalah Hasil dari Pilihan Kebijakan

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:42

Pakar Hukum: Korupsi Merusak Demokrasi Hingga Hak Asasi Masyarakat

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:28

DPR Setujui Anggaran 2026 Komnas HAM Rp112 miliar

Kamis, 15 Januari 2026 | 20:26

Selengkapnya