Berita

PT Bank Central Asia Tbk (BCA)/Net

Bisnis

BCA Kantongi Laba Bersih Rp12,9 Triliun di Kuartal I 2024, Naik 11,7 Persen

SELASA, 23 APRIL 2024 | 13:30 WIB | LAPORAN: ALIFIA DWI RAMANDHITA

PT Bank Central Asia Tbk (BCA) tercatat mengantongi laba bersih sebesar Rp12,9 triliun pada kuartal I 2024.

Angka tersebut naik 11,7 persen dibandingkan pada periode yang sama di tahun 2023.

Presiden Direktur BCA Jahja Setiaatmadja mengatakan laba tersebut ditopang oleh ekspansi pembiayaan yang disalurkan, perbaikan kualitas pinjaman, serta peningkatan volume transaksi dan pendanaan.

"Kami melihat optimisme konsumsi masyarakat, khususnya selama periode Ramadan dan Idulfitri tahun ini, turut berdampak positif bagi penyaluran kredit BCA hingga Maret 2024," kata Jahja dalam Paparan Kinerja Kuartal I 2024 BCA secara virtual, Senin (22/4).

Dalam pernyataannya, Presdir BCA itu juga yakin bahwa perusahaan dapat menjaga pertumbuhannya hingga akhir tahun 2024 ini.

"Kami optimistis dapat menjaga pertumbuhan kinerja hingga akhir tahun ini, sejalan dengan positifnya prospek perekonomian nasional," tegasnya, dikutip Selasa (23/4).

Adapun dalam laporannya, BCA dan sejumlah entitas anak usahanya juga melaporkan kenaikan total kredit sebesar 17,1 persen secara tahunan menjadi Rp835,7 triliun per Maret 2024.

Bank swasta itu mengklaim pencapaian tersebut berada di atas rata-rata industri. Selama periode Januari-Maret 2024, catatan kredit bank swasta di Indonesia sendiri memang tercatat menjadi yang terbesar, di mana kredit korporasi tumbuh 22,1 persen yoy dengan total Rp389,2 triliun.

Sedangkan kredit komersial naik 9,3 persen secara tahunan menjadi Rp125,2 triliun.

Sementara itu pada sisi pendanaan, BCA juga melaporkan total dana pihak ketiga (DPK) yang tumbuh 7,9 persen secara tahunan, hingga menyentuh Rp1.121 triliun.

Populer

Rocky Gerung Ucapkan Terima Kasih kepada Jokowi

Minggu, 19 Mei 2024 | 03:46

Pengamat: Jangan Semua Putusan MK Dikaitkan Unsur Politis

Senin, 20 Mei 2024 | 22:19

Dulu Berjaya Kini Terancam Bangkrut, Saham Taxi Hanya Rp2 Perak

Sabtu, 18 Mei 2024 | 08:05

Bikin Resah Nasabah BTN, Komnas Indonesia Minta Polisi Tangkap Dicky Yohanes

Selasa, 14 Mei 2024 | 01:35

Massa Geruduk Kantor Sri Mulyani Tuntut Pencopotan Askolani

Kamis, 16 Mei 2024 | 02:54

Aroma PPP Lolos Senayan Lewat Sengketa Hasil Pileg di MK Makin Kuat

Kamis, 16 Mei 2024 | 14:29

Siapa Penantang Anies-Igo Ilham di Pilgub Jakarta?

Minggu, 12 Mei 2024 | 07:02

UPDATE

Prabowo Akui Kapan Pun Siap Berkomunikasi dengan Megawati

Rabu, 22 Mei 2024 | 21:57

Gandeng Polisi Thailand, Bareskrim Terus Cari Keberadaan Fredy Pratama

Rabu, 22 Mei 2024 | 21:50

DPRK Banda Aceh Usulkan Rancangan Qanun Kemudahan Penanaman Modal

Rabu, 22 Mei 2024 | 21:41

Pertamina Berikan Langkah Nyata Kelola Keberlangsungan Air

Rabu, 22 Mei 2024 | 21:26

Sempat Disembunyikan, KPK Berhasil Temukan Mobil Pajero Sport Dakar Milik SYL

Rabu, 22 Mei 2024 | 21:23

Seoharto Diusulkan Pahlawan, Sejarawan Khawatir Masyarakat Lupa Akan Cita-cita Reformasi

Rabu, 22 Mei 2024 | 21:16

Sejarawan Sebut Jokowi Hapus Cita-cita Reformasi yang Dibangun Sejak 1998

Rabu, 22 Mei 2024 | 21:07

Makin Sibuk, Prabowo Semakin Teliti Memanajemen Waktu

Rabu, 22 Mei 2024 | 20:57

JK: Rekonsiliasi Tak Harus Gabung Prabowo-Gibran

Rabu, 22 Mei 2024 | 20:51

Aripay Tambunan: Pemilu jadi Brutal Karena Mengedepankan Uang

Rabu, 22 Mei 2024 | 20:41

Selengkapnya