Berita

Tukang kayu di Provinsi Lampung Riswan Mura mengambil formulir penjaringan di PDIP Lampung/RMOLLampung

Politik

Mirip Jokowi, Tukang Kayu di Lampung Daftar Cagub PDIP

SENIN, 22 APRIL 2024 | 12:24 WIB | LAPORAN: WIDODO BOGIARTO

Bursa penjaringan Cagub Lampung yang dibuka DPD PDIP Lampung turut diramaikan dengan kehadiran seorang tukang kayu bernama Riswan Mura. Ia mengikuti langkah Presiden Joko Widodo dengan mencalonkan diri sebagai Gubernur Lampung pada Pilkada 27 November mendatang.

Riswan Mura menjadi calon pertama yang mengambil formulir penjaringan Cagub Lampung di Kantor PDIP Lampung, Senin (22/4).

"Saya adalah militan dari Bu Megawati, dan Sukarnois yang mencintai perjuangan beliau dengan ideologinya," kata Riswan yang merupakan Direktur, CV Tulang Bawang Bangkit ini.

Riswan menjelaskan, sejak berusia 15 tahun dirinya sudah menjadi tukang kayu. Berbeda dari Jokowi yang pengusaha mebel, Riswan tukang gesek kayu.

"Persiapan saya, pertama niat, kedua mental dan ketiga leadership. Kalau modal saya nggak punya, karena saya termasuk bacagub termiskin dibandingkan nama-nama yang ada," kata Riswan.

Riswan mengaku sudah menjadi pejuang rakyat Lampung sejak 2010 untuk melawan konspirasi kapitalisasi pemerintah. Sejak tahun 2020, ia aktif membangun ekonomi kerakyatan.

"Program saya ingin bagaimana merekatkan sebuah hubungan asimilasi dari pribumi dengan suku pendatang. Artinya Lampung itu cahaya, Lampung sebagai miniatur Indonesia, kita akan bikin satu pilot projects untuk negara ini," kata Riswan.

Riswan berjanji akan memberikan infrastruktur yang berkualitas, pendidikan yang berkualitas, pemberantasan korupsi dan narkotika.

Setelah PDIP, Riswan juga akan membangun komunikasi dengan partai lainnya untuk bisa berlayar. Pasalnya, PDIP hanya memiliki 13 kursi, masih butuh 4 kursi lagi untuk mengusung calon di Pilgub Lampung.

"Saya sudah berkomunikasi dengan PAN dan PKS, tapi baru sebatas silaturahmi saja," pungkas Riswan dikutip dari Kantor Berita RMOLLampung.

Populer

Pesawat Nepal Jatuh, Hanya Satu Orang yang Selamat

Rabu, 24 Juli 2024 | 15:16

Walikota Semarang dan 3 Lainnya Dikabarkan Berstatus Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:43

KPK Juga Tetapkan Suami Walikota Semarang dan Ketua Gapensi Tersangka

Rabu, 17 Juli 2024 | 16:57

Walikota Semarang dan Suami Terlibat 3 Kasus Korupsi

Rabu, 17 Juli 2024 | 17:47

KPK Bakal Audit Semua Rumah Sakit Telusuri Dugaan Fraud BPJS Kesehatan

Rabu, 24 Juli 2024 | 18:51

Kantor Rahim di Depok Ternyata Rumah Tinggal, Begini Kondisinya

Rabu, 17 Juli 2024 | 11:05

Duet Airin-Rano Karno Tak Terbendung di Pilkada Banten

Rabu, 17 Juli 2024 | 13:23

UPDATE

Sabotase Kereta Cepat Jelang Pembukaan Olimpiade Paris, PM Prancis: Ini Dilakukan Terencana

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:47

Banyak Hadiah Menarik Pertamina di Booth dalam Event GIIAS 2024

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:37

Kabar Deklarasi Anies-Zaki, Golkar: Hoax!

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:15

Ekonomi Lesu, Laba Industri China Justru Naik 3,6 Persen

Sabtu, 27 Juli 2024 | 17:07

Putri Suku Oburauw Catar Akpol: Saya Busur Panah untuk Adik-adik

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:58

Kuasa Hukum Dini: Hakim Persidangan Greg Tannur Berat Sebelah

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:35

Dimyati Masih Ngarep Golkar dan PDIP Gabung

Sabtu, 27 Juli 2024 | 16:10

Menyusul TNI, Polri Rotasi 6 Kapolda Jelang Pilkada

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:32

Masih Cair, Peluang Jusuf Hamka di Pilkada Jakarta Masih Terbuka

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:31

4 Pangdam Dirotasi Jelang Pilkada, Ajudan Jokowi jadi Pangdam Brawijaya

Sabtu, 27 Juli 2024 | 15:13

Selengkapnya