Berita

Waketum Partai Golkar Bambang Soesatyo di acara open house Menko Perekonomian Airlangga Hartarto di Jakarta, Kamis (11/4)/RMOL

Politik

Kinerja Airlangga Dongkrak Suara Golkar Diakui Bamsoet

JUMAT, 12 APRIL 2024 | 06:23 WIB | LAPORAN: AGUS DWI

Kinerja apik Ketua Umum Partai Golkar, Airlangga Hartarto, dalam mendongkrak suara partai pada Pemilu 2024 diakui oleh Wakil Ketua Umum Partai Golkar Bambang Soesatyo.

"Jelas, (Golkar mampu) menambah 15 kursi di DPR RI," ucap sosok yang akrab disapa Bamsoet ini usai menghadiri open house Idulfitri di kediaman Menko Perekonomian, Airlangga Hartarto, di Jakarta, Kamis malam (11/4).

Menurut Ketua MPR RI ini, kenaikan suara tersebut merupakan kerja keras semua pihak. Tetapi yang paling menentukan tentu saja sang komandan di Partai Golkar.

Terkait bursa ketua umum pada Musyawarah Nasional (Munas) Desember 2024, Bamsoet menyatakan sepakat agar Airlangga bisa kembali memimpin partai beringin.

Meskipun, Ketua Dewan Pembina SOKSI Golkar itu menyebut ada beberapa kandidat lain yang masuk bursa pada Munas mendatang, selain empat nama yang sudah beredar di publik. Empat nama tersebut adalah Airlangga Hartarto, Agus Gumiwang, Bahlil Lahadalia dan Bamsoet.

Sejauh ini, Airlangga telah mendapatkan dukungan dari seluruh pimpinan daerah Golkar se-Indonesia untuk maju kembali sebagai ketua umum periode ketiga.

Selain itu, dua organisasi pendiri Partai Golkar yakni Musyawarah Kekeluargaan Gotong Royong (MKGR) dan PPK Kosgoro 1957 juga telah memberikan surat dukungan kepada Airlangga. Tersisa satu organisasi pendiri yang belum memberikan dukungan yakni Sentral Organisasi Karyawan Swadiri Indonesia (SOKSI).

Sementara, 3 organisasi masyarakat (ormas) bentukan Partai Golkar juga telah menyerahkan surat dukungan untuk Airlangga. Yakni Majelis Dakwah Islamiyah (MDI), Himpunan Wanita Karya (HWK), dan Pengajian Al Hidayah.

Tersisa 3 ormas bentukan yang belum memberikan dukungan, yakni Angkatan Muda Partai Golkar (AMPG), Kesatuan Perempuan Partai Golkar (KPPG), dan Satuan Karya Ulama Indonesia.

Populer

Jaksa Agung Tidak Jujur, Jam Tangan Breitling Limited Edition Tidak Masuk LHKPN

Kamis, 21 November 2024 | 08:14

MUI Imbau Umat Islam Tak Pilih Pemimpin Pendukung Dinasti Politik

Jumat, 22 November 2024 | 09:27

Kejagung Periksa OC Kaligis serta Anak-Istri Zarof Ricar

Selasa, 26 November 2024 | 00:21

Rusia Siap Bombardir Ukraina dengan Rudal Hipersonik Oreshnik, Harga Minyak Langsung Naik

Sabtu, 23 November 2024 | 07:41

Ini Identitas 8 Orang yang Terjaring OTT KPK di Bengkulu

Minggu, 24 November 2024 | 16:14

Sikap Jokowi Munculkan Potensi konflik di Pilkada Jateng dan Jakarta

Senin, 25 November 2024 | 18:57

Legislator PKS Soroti Deindustrialisasi Jadi Mimpi Buruk Industri

Rabu, 20 November 2024 | 13:30

UPDATE

Jokowi Tak Serius Dukung RK-Suswono

Jumat, 29 November 2024 | 08:08

Ferdian Dwi Purwoko Tetap jadi Kesatria

Jumat, 29 November 2024 | 06:52

Pergantian Manajer Bikin Kantong Man United Terkuras Rp430 Miliar

Jumat, 29 November 2024 | 06:36

Perolehan Suara Tak Sesuai Harapan, Andika-Hendi: Kami Mohon Maaf

Jumat, 29 November 2024 | 06:18

Kita Bangsa Dermawan

Jumat, 29 November 2024 | 06:12

Pemerintah Beri Sinyal Lanjutkan Subsidi, Harga EV Diprediksi Tetap Kompetitif

Jumat, 29 November 2024 | 05:59

PDIP Akan Gugat Hasil Pilgub Banten, Tim Andra Soni: Enggak Masalah

Jumat, 29 November 2024 | 05:46

Sejumlah Petahana Tumbang di Pilkada Lampung, Pengamat: Masyarakat Ingin Perubahan

Jumat, 29 November 2024 | 05:31

Tim Hukum Mualem-Dek Fadh Tak Gentar dengan Gugatan Paslon 01

Jumat, 29 November 2024 | 05:15

Partisipasi Pemilih Hanya 55 Persen, KPU Kota Bekasi Dinilai Gagal

Jumat, 29 November 2024 | 04:56

Selengkapnya